Berikut ini adalah pertanyaan dari faizi3431 pada mata pelajaran Seni untuk jenjang Sekolah Menengah Pertama
Jawaban dan Penjelasan
Berikut ini adalah pilihan jawaban terbaik dari pertanyaan diatas.
Menggambar adalah suatu kegiatan yang dimana kegiatan ini membutuhkan koordinasi antara penglihatan dan gerakan tangan, serta dilakukan untuk mewujudkan suatu gagasan yang dituangkan dalam bentuk gambar menggunakan alat atau bahan tertentu.
Berikut Penjelasannya :D
--------------------------------------
Pembahasan :
Kita bisa melihat dari jawaban di atas, menggambar merupakan kegiatan yang dilakukan yang dimana kegiatan ini membutuhkan koordinasi yang tepat antara penglihatan dan gerakan tangan, jadi jika kita tidak bisa mengkoordinasi antara penglihatan dengan gerakan tangan, tentu gambar yang dihasilkan bisa tidak sesuai dengan apa yang kita harapkan.
Serta, kita juga bisa mengetahui bahwa menggambar dapat menjadi suatu kegiatan untuk mewujudkan suatu gagasan yang ingin kita wujudkan. Dalam menggambar, tentu terdapat hal-hal yang harus kita ketahui dan kita kuasai agar kita dapat menghasilkan gambar yang bagus. Apa saja hal-hal tersebut?
Teknik Dalam Menggambar
Tentu terdapat teknik yang harus kita ketahui dan kita kuasai, yaitu :
- Teknik Dusel : dengan cara menggunakan goresan pensil yang cenderung lebar.
- Teknik Pointilis : dengan cara menggunakan titik-titik yang banyak untuk membentuk suatu gambar.
- Teknik Arsir : dengan cara menggunakan garis yang sejajar atau lengkung.
- Teknik Plakat : dengan cara menggunakan cat air atau cat poster yang cenderung tebal dan kental pemakaiannya.
- Teknik Akuarel : dengan cara menggunakan cat air atau cat poster yang cenderung tipis pemakaiannya.
Unsur-Unsur Dalam Menggambar
Dalam menggambar, tentu terdapat unsur-unsur yang kita gunakan untuk menghasilkan gambar yang kita inginkan, yaitu :
- Garis : merupakan unsur yang terdiri dari gabungan titik-titk dan dapat terdiri dari garis lurus, lengkung, zig-zag dan spiral.
- Titik : merupakan unsur yang paling sederhana dan biasa digunakan dalam menggambar dengan teknik pointilis.
- Bentuk : merupakan unsur yang dapat terdiri dari bentuk geometris (bentuknya teratur seperti kubus, dan lainnya), dan bentuk nongeometris (bentuknya tidak teratur).
- Bidang : merupakan unsur yang dapat terdiri dari bidang geometris (bentuknya teratur dan contohnya adalah lingkaran, dan lainnya), dan bidang nongeometris (bentuknya tidak teratur).
- Tekstur : merupakan unsur yang berupa keadaan permukaan suatu benda (ada yang permukaannya kasar, licin, dan lainnya).
- Warna : merupakan unsur yang dapat terdiri dari warna primer (merah, kuning, biru), warna sekunder (percampuran antara 2 warna primer), dan warna tersier (percampuran antara warna primer dan sekunder).
- Gelap Terang : merupakan unsur yang berupa pencahayaan terhadap suatu gambar.
Alat & Bahan Dalam Menggambar
Kita tentu membutuhkan alat dan bahan dalam menggambar, alat dan bahan yang kita butuhkan seperti :
- Kertas : tentu kita membutuhkan kertas sebagai media menggambar kita, kertas memiliki beberapa macam seperti A4, A3, dan lainnya.
- Pensil : kita membutuhkan pensil untuk membentuk suatu gambar, selain pensil kita juga dapat menggunakan pulpen, dan lainnya.
- Bahan Pewarna : agar gambar yang kita gambar semakin menarik, tentu kita harus memberinya warna, contohnya adalah dengan menggunakan pensil warna, dan lainnya.
Langkah-Langkah Dalam Menggambar :
Dalam menggambar, tentu terdapat langkah-langkah yang harus kita lakukan, yaitu :
- Mengamati objek yang akan kita gambar.
- Membuat sketsa terhadap objek yang sudah kita tentukan dan kita amati.
- Memberikan pencahayaan pada gambar yang sudah kita buat (gelap terangnya suatu gambar sketsa).
- Memberikan warna pada gambar yang sudah kita buat.
- Melakukan penyempurnaan terhadap gambar yang sudah kita buat agar gambar yang dihasilkan terlihat bagus, menarik, dan sesuai dengan apa yang kita harapkan.
Semoga Bermanfaat >w<
---------------------------------------
Pelajari Lebih Lanjut :
Pengertian Menggambar => yomemimo.com/tugas/3059708
Tahapan Sebelum Menggambar => yomemimo.com/tugas/4680911
Rancangan Gambar (Sketsa) => yomemimo.com/tugas/18245268
==========================
Detail Jawaban :
Mapel : Seni Budaya
Kelas : 7 SMP
Materi : Bab 1 - Menggambar Flora, Fauna, dan Alam Benda
Kata Kunci : Pengertian, menggambar
Kode Kategorisasi : 7.19.1
#TingkatkanPrestasimu
Semoga dengan pertanyaan yang sudah terjawab oleh AnnisaNayla09 dapat membantu memudahkan mengerjakan soal, tugas dan PR sekolah kalian.
Apabila terdapat kesalahan dalam mengerjakan soal, silahkan koreksi jawaban dengan mengirimkan email ke yomemimo.com melalui halaman Contact
Last Update: Fri, 07 Nov 14