33.pengolahan pangan dari bahan setengah jadi hasil perikanan dan peternakan

Berikut ini adalah pertanyaan dari faturohppp pada mata pelajaran Seni untuk jenjang Sekolah Menengah Pertama

33.pengolahan pangan dari bahan setengah jadi hasil perikanan dan peternakan secara umum dapat menggunakan teknik-teknik dasar pengolahan pangan. jelaskan 3 teknik pengolahan tersebut! ​

Jawaban dan Penjelasan

Berikut ini adalah pilihan jawaban terbaik dari pertanyaan diatas.

Teknik pengolahanyang bisa digunakan untuk mengolahbahan pangan setengah jadiyang berupa hasilperikanandanpeternakan adalah:

  • Penggilingan: teknik pengolahan bahan pangan yang dilakukan dengan memperkecil ukuran dari bahan pangan sehingga bisa berbentuk pasta. Teknik ini seringkali digunakan dalam pembuatan bakso.
  • Pemanggangan: teknik pengolahan bahan pangan yang dilakukan dengan memanaskan bahan pangan setengah jadi dengan menggunakan api secara langsung. Teknik ini seringkali digunakan untuk membuat steak.
  • Menggoreng: teknik pengolahan bahan pangan yang dilakukan dengan menggunakan minyak atau lemak untuk memasak makanan. Minyak atau lemak panas ini akan merendam keseluruhan dari bahan pangan. Teknik ini seringkali digunakna untuk membuat ikan goreng atau ayam goreng tepung.

Pembahasan

Pengolahan bahan pangan adalah kegiatan mengubah bahan pangan mentah menjadi bahan pangan setengah jadi atau olahan pangan jadi yang sudah siap disantap. Tujuan utama dari melakukan pengolahan bahan pangan ini adalah untuk meningkatkan kualitas gizi dari bahan pangan mentah dan juga untuk memperpanjang umur dari bahan pangan sehingga bahan pangan mentah tidak rusak atau basi. Salah satu jenis dari bahan pangan yang seringkali digunakan untuk pengolahan bahan pangan adalah bahan pangan yang berasal dari peternakan. Jenis bahan pangan dari peternakan yang seringkali digunakan untuk menjadi olahan pangan adalah telur, daging, dan tulang.

Pelajari lebih lanjut

Materi tentang teknik pengolahan bahan pangan

yomemimo.com/tugas/33196779

Materi tentang bahan pangan setengah jadi

yomemimo.com/tugas/22427470

Materi tentang hal yang harus diperhatikan dalam menyajikan olahan pangan

yomemimo.com/tugas/30134378

Detail jawaban

Kelas: 8

Mapel: Seni Budaya

Bab: 9 - Penerapan Ragam Hias pada Bahan Keras

Kode: 8.19.9

#TingkatkanPrestasimu 

Semoga dengan pertanyaan yang sudah terjawab oleh sebastiandennis dapat membantu memudahkan mengerjakan soal, tugas dan PR sekolah kalian.

Apabila terdapat kesalahan dalam mengerjakan soal, silahkan koreksi jawaban dengan mengirimkan email ke yomemimo.com melalui halaman Contact

Last Update: Thu, 22 Jul 21