sebutkan dan jelaskan musik dari daerah betawi!​

Berikut ini adalah pertanyaan dari lawangsumber801 pada mata pelajaran Seni untuk jenjang Sekolah Menengah Atas

Sebutkan dan jelaskan musik dari daerah betawi!​

Jawaban dan Penjelasan

Berikut ini adalah pilihan jawaban terbaik dari pertanyaan diatas.

Jawaban:

  • Orkes Gambus

Dahulu dikenal dengan sebutan irama Padang Pasir. Pada tahun 1940-an orkes gambus menjadi tontonan yang disenangi. Bagi orang Betawi, tanpa nanggap gambus pada pesta perkawinan atau khitanan dan sebagainya terasa kurang sempurna.

Orkes Gambus sudah ada di Betawi awal abad ke 19. Saat itu banyak imigran dari Hadramaut (Yaman Selatan) dan Gujarat datang ke Betawi yang membawa pengaruh seni musik ini.

  • Orkes Samrah

Orkes Samrah adalah ensambel musik Betawi. Instrumen musiknya antara lain: harmonium, biola, gitar, string bass, marakas, banjo, dan bass betot. Dalam menyajikan lagu, unsur alat musik harmonium sangat dominan. Maka Orkes Samrah disebut pula sebagai Orkes Harmonium. Orkes ini dimanfaatkan sebagai sarana hiburan dalam berbagai acara. Terutama untuk memeriahkan resepsi pesta pernikahan.

Lagu-lagu Orkes Samrah berisi nasehat dan saling mencintai sesama makhluk hidup.  Judul lagu Orkes Samrah antara lain : Assamaualaikum, Buruh Putih, Cendrawsaih, Cik Abang, Godaan Syetan, Musalma, Nangka Muda, Pakpung Pak Mustape, Penyakit Cinta, Sawo Mateng, Sirih Kuning, Teluk Jakarta, Kicir-Kicir, Senandung Jakarta, Jali-Jali dan sebagainya.

Musik Samrah digunakan untuk mengiringi tari dan tonil. Tonil adalah jenis seni teater. Seperti teater Betawi pada umumnya, Tonil Samrah merupakan pengembangan dari teater bangsawan dan komedi stambul. Ia sudah muncul di Betawi sekitar tahun 1918. Tonil Samrah termasuk kesenian yang komplit: musik, pantun, tari, lawak, dan lakon.

Pada awalnya, seluruh pemain Tonil Samrah umumnya laki-laki. Karena kesenian ini memegang prinsip agama Islam, yang melarang campur baurnya lelaki dan perempuan dalam satu kegiatan.

Pada tahun 1940-an, khususnya pada masa pendudukan Jepang, Tonil Samrah mengalami paceklik. Baru pada tahun 1950-an tonil ini muncul kembali, tetapi namanya menjadi Orkes Harmonium. Tonil Samrah sesudah kemerdekaan ini ditata lebih rapi dan dikemas seperti halnya persiapan pementasan teater. Pemain perempuan sudah diperbolehkan ikut meramaikan pementasan.

  • Rebana Hadroh

Rebana Hadroh berukuran 25 cm – 35 cm dan lebih besar dari rebana Ketimpring. Pada badan rebana (kelongkongan) dipasang tiga lempengan logam berbentuk bundar yang berfungsi sebagai kecrek. Rebana ini terdiri atas tiga instrumen yang posisi maupun fungsinya agak mirip, yakni : Bawa (berfungsi sebagai komando), Ganjil/Seling (pengiring), dan Gedug (pengiring). Bawa yang berfungsi sebagai komando irama pukulannya lebih rapat, Ganjil/Seling yang isi mengisi dengan Bawa sedangkan Gedug fungsinya mirip dengan bass. Selain berfungsi sebagai hiburan pada resepsi perkawinan, Hadroh dimainkan untuk meramaikan acara maulid Nabi Muhammad SAW.

Lagu-lagu Rebana Hadroh diambil dari syair Diiwan Hadroh dan syair Addibaai. Yang khas dari pertunjukan Rebana Hadroh adalah Adu Zikir. Dalam Adu Zikir tampil dua grup yang silih berganti membawakan syair Diiwan Hadroh. Grup yang kalah umumnya grup yang kurang hafal membawakan syair Diiwan Hadroh.

  • Rebana Ketimpring

Rebana Ketimpring jenis rebana yang paling kecil. Garis tengahnya hanya berukuran 20 sampai 25 cm. Dalam satu grup ada tiga buah rebana. Ketiga rebana itu mempunyai sebutan, yaitu rebana tiga, rebana empat, dan rebana lima. Rebana lima berfungsi sebagai komando. Sebagai komando, rebana lima diapit oleh rebana tiga dan rebana empat. Rebana Ketimpring disebut juga Rebana Ngarak.

Sesuai dengan namanya, Rebana Ngarak berfungsi mengarak dalam suatu arak-arakan. Rebana Ngarak biasanya mengarak calon mempelai pengantin pria menuju ke rumah calon mempelai pengantin wanita. Syair lagu Rebana Ngarak biasanya shalawat. Syair shalawat itu diambil dari kitab maulid Syarafal Anam, Addibai, atau Diiwan Hadroh. Karena berfungsi mengarak itulah, Rebana Ngarak tidak statis di satu tempat saja.

jadikan jawaban tercerdasnya

Semoga dengan pertanyaan yang sudah terjawab oleh mayrieangel36 dapat membantu memudahkan mengerjakan soal, tugas dan PR sekolah kalian.

Apabila terdapat kesalahan dalam mengerjakan soal, silahkan koreksi jawaban dengan mengirimkan email ke yomemimo.com melalui halaman Contact

Last Update: Mon, 06 Jun 22