apa bahan yg digunakan dalam pembuatan monumen bajra shandi?​

Berikut ini adalah pertanyaan dari devierlin327 pada mata pelajaran Seni untuk jenjang Sekolah Menengah Atas

Apa bahan yg digunakan dalam pembuatan monumen bajra shandi?​

Jawaban dan Penjelasan

Berikut ini adalah pilihan jawaban terbaik dari pertanyaan diatas.

Jawaban:

Arsitektur monumen ini sangat unik, mengambil bentuk Bajra atau Genta, peralatan yang digunakan oleh Pandita Hindu selama upacara keagamaan.

Bajra Sandhi sebuah monumen

· Bajra Sandhi, sebuah monumen yang berdiri megah di pusat pemerintahan propinsi Bali menjadi bagian dari rangkaian ‘City Tour’ yang sedang digalakkan Pemkot Denpasar.

· Bentuknya yang menyerupai ‘Bajra’ (Genta), menunjukkan filosofi Hindu sangat kental dalam setiap sisi dari bangunan tersebut. Selain menjadi objek wisata, Bajra Sandhi juga ditujukan untuk membangun tingkat spiritual masyarakat Bali.

· Bangunan yang terbagi atas 3 bagian ini, memiliki makna yang dalam pada setiap bagiannya.

Bangunan utama berbentuk Bajra. Pada lantai paling atas merupakan tempat yang paling tenang. Pada bagian yang dikelilingi jendela-jendela ini, kita bisa melihat pemandangan kota Denpasar. Tempat ini juga difungsikan untuk meditasi. Para pengunjung digiring untuk melepaskan kepenatan kesehariannya dan kembali kepada ketenangan alam. Untuk mencapai lantai ini, pengunjung harus menaiki 69 anak tangga melingkar yang cukup melelahkan.

· Di bawah tangga melingkar, gemericik air yang dipenuhi ikan beraneka warna, membuat sejuk suasana. Pada bagian ini terdapat 33 diorama yang menceritakan tentang peradaban masyarakat Bali mulai dari jaman pra sejarah, jaman perjuangan merebut kemerdekaan hingga masa mengisi kemerdekaan. Melalui diorama ini, diharapkan para pengunjung tidak meninggalkan sejarah panjang dari para leluhur mereka. Dengan iringan musik tradisional Bali, pengunjung diajak kembali ke masa-masa peradaban masa lalu. Dalam keheningan tersebut, pengunjung dapat merasakan pengorbanan dari para leluhur yang mewariskan peradaban serta semangat juang yang tanpa pamrih.

· Fasilitas lain juga ikut melengkapi bangunan ini seperti ruang pertemuan, ruang pameran, ruang baca, kios kerajinan serta ruang administrasi pengelola monumen.

· Pada bagian luar dari bangunan utama, di bawah tangga masuk, kita juga menjumpai kolam yang luas dengan ikan-ikan hias yang beraneka ragam. Di empat penjuru, terdapat bale bengong untuk peristirahatan wisatawan setelah menikmati keindahan bagian dalam ruangan.

· Di sisi paling luar terdapat lapangan yang sangat luas, dengan fasilitas untuk berolahraga bagi masyarakat. Sangat cocok untuk tempat berjalan santai sambil melepas lelah. Pada hari libur, lapangan penuh dengan kegiatan masyarakat yang berolah raga dan berekreasi.

· Monumen cantik dan sarat makna ini bisa dikunjungi setiap hari, dari pukul 08.30 – 17.00 Wita kecuali hari raya besar keagamaan di Bali, dengan tiket masuk Rp 2.000 per orang untuk dewasa dan Rp 1.000 per orang untuk anak-anak.

· Setelah mengunjungi Bajra Sandhi, pengunjung dapat meneruskan paket City Tour menuju gedung DPRD Bali, Werdhi Budaya (Art Centre), pasar tradisional Badung, museum etnografis Bali, pasar burung Satria serta puri Jero Kuta.

Arsitektur Monumen

Pastinya terkagum-kagum ketika melihat monumen yang letaknya di Niti, Mandala Renon ini. Disamping arsiteknya yang sangat unik yaitu menyerupai bentuk Bajra atau lonceng* yang digunakan oleh umat hindu bali dalam upacara keagamaan, Monumen ini juga menyimpan makna kemerdekaan RI, hal ini bisa diketahui dengan melihat sisi bangunan gerbangnya yang berjumlah 17 dan 8 pilar serta ketinggian monumen barja yang mencapai 45 meter. Luar biasa!, bukan?

Tak kalah menarik pemandangan alam disekitar monumen yang begitu menawan, pastinya membuat para wisatawan sangat menikmati perjalanan wisatanya, apalagi bersama keluarga dan orang yang disayangi.

MAAF BILA SALAH.

KALAU BENAR JANGAN LUPA LIKE KOMEN DAN FOLOW YA..

JANGAN LUPA JADIKAN KOMEN INI YG TERBAIK YA...

TERIMA KASIH.

Semoga dengan pertanyaan yang sudah terjawab oleh shabrinarahmawati556 dapat membantu memudahkan mengerjakan soal, tugas dan PR sekolah kalian.

Apabila terdapat kesalahan dalam mengerjakan soal, silahkan koreksi jawaban dengan mengirimkan email ke yomemimo.com melalui halaman Contact

Last Update: Sun, 25 Dec 22