Berikut ini adalah pertanyaan dari sinthajuanda pada mata pelajaran Seni untuk jenjang Sekolah Menengah Atas
Jawaban dan Penjelasan
Berikut ini adalah pilihan jawaban terbaik dari pertanyaan diatas.
Jawaban:
Tari kreasi merupakan tari klasik yang diaransemen/disusun ulang dan dikembangkan lagi sesuai dengan perkembangan zaman, akan tetapi masih tetap mempertahankan nilai-nilai yang ada di dalam tarian tersebut.
Tari kreasi biasanya diciptakan oleh para pakar tari yang sudah handal (profesional). Beberapa tari kreasi yang ada saat ini bisa kita lihat pada karya-karya Bagong Kusudiarjo dan karya Sauti. Untuk lebih memperjelas macam-macam tari kreasi, berikut ini merupakan beberapa contoh tari kreasi yang populer saat ini.
1. Tari Nguri dari Sumbawa
Tari Nguri merupakan salah satu contoh dari macam- macam tari kreasi yang baru dan lahir dari lingkungan kerajaan Sumbawa. Tarian tersebut merupakan tarian yang dipagelarkan untuk tujuan menghibur. Ketika sang raja Sumbawa mendapat kesulitan, tarian tersebut akan dimainkan oleh para wanita yang ada di istana bertujuan untuk mengurangi kedukaan dari sang raja. Tari nguri sendiri kini sering diperlihatkan sebagai tarian untuk penyambut para tamu. Ketika menerima kunjungan seperti pejabat atau orang penting lainya, tari ini pasti akan dimainkan sebagai bentuk penghormatan.
2. Tari Kuntulan
Tari Kuntulan juga termasuk kedalam tari kreasi baru yang lahir sekitar awal abad ke 20-an dari masyarakat Pemalang, Jawa Tengah. Adapun gerakan pada tarian ini sangat identik dengan gerakan pencak silat yang bernuansa Islami karena pada dasarnya memng lahir pada masa perjuangan kemerdekaan. Hingga kini tari kuntulan tetap sering dipentaskan pada acara-acara tertentu atau ketika upacara hari besar nasional.
Semoga dengan pertanyaan yang sudah terjawab oleh muhammadamarrahman dapat membantu memudahkan mengerjakan soal, tugas dan PR sekolah kalian.
Apabila terdapat kesalahan dalam mengerjakan soal, silahkan koreksi jawaban dengan mengirimkan email ke yomemimo.com melalui halaman Contact
Last Update: Thu, 17 Jun 21