jelaskan apa yang dimaksud dengan gerak tari!

Berikut ini adalah pertanyaan dari alyawidharaksi pada mata pelajaran Seni untuk jenjang Sekolah Menengah Atas

Jelaskan apa yang dimaksud dengan gerak tari!

Jawaban dan Penjelasan

Berikut ini adalah pilihan jawaban terbaik dari pertanyaan diatas.

Dalam sebuah seni tari, gerakan menjadi salah satu elemen utama yang sangat penting agar dapat menjadi satu unit tarian. Gerak tari sendiri merupakan sebuah elemen dalam tarian yang di mana dalam tarian sendiri harus memiliki elemen tubuh manusia. Gerakan dalam sebuah tarian merupakan suatu media untuk dapat melakukan komunikasi koreografer tertentu.

Pembahasan

Gerakan tari merupakan sebuah gerakan tubuh yang di mana dilakukan dengan selaras dan berirama sehingga dapat menghasilkan karya seni yang dilakukan di tempat dan waktu tertentu. Gerak tari dapat menjadi sebuah unsur utama dalam seni tari karena gerak tari tidak dapat lepas dari unsur anggota badan manusia. Adapun berikut ini merupakan macam-macam gerakan tari:

  • Gerak tari klasik merupakan sebuah gerak tari yang di mana dilakukan dengan menggunakan gerak murni, gerak ekspresif dan gerak imitatif yang telah distilir dan diperhalus.
  • Gerak tari kerakyatan merupakan macam gerak tari yang di mana banyak menggunakan gerak imitatif dan gerak ekspresif.
  • Gerak tari kreasi baru merupakan macam gerak tari yang terdiri dari perpaduan beberapa ragam gerakan tari tradisional ditambah dengan unsur baru. Gerakan tarian dengan kreatif melakukan kreasi sehingga dapat diterima secara umum.

Pelajari Lebih Lanjut

  1. Materi tentang pengertian dengan gerak tari yomemimo.com/tugas/30399527
  2. Materi tentang unsur keindahan pada seni tari yomemimo.com/tugas/2806032
  3. Materi tentang unsur-unsur pendukung tari yomemimo.com/tugas/1293513

Detail Jawaban

Kelas : 7

Mapel : Seni Budaya

Bab :  5 - Elemen Dasar Gerak Tari

Kode : 7.19.5

#TingkatkanPrestasimu #SPJ6

Semoga dengan pertanyaan yang sudah terjawab oleh zhella2108 dapat membantu memudahkan mengerjakan soal, tugas dan PR sekolah kalian.

Apabila terdapat kesalahan dalam mengerjakan soal, silahkan koreksi jawaban dengan mengirimkan email ke yomemimo.com melalui halaman Contact

Last Update: Tue, 10 Nov 15