sebutkan pembagian tari bedasarkan bentuk penyajiannya​

Berikut ini adalah pertanyaan dari donadonna999 pada mata pelajaran Seni untuk jenjang Sekolah Menengah Atas

Sebutkan pembagian tari bedasarkan bentuk penyajiannya​

Jawaban dan Penjelasan

Berikut ini adalah pilihan jawaban terbaik dari pertanyaan diatas.

Jawaban:

Berikut 4 Pembagian Tari Berdasarkan Bentuk Penyajiannya :

1. Tari Tunggal

Bentuk Penyajian :

Tari tunggal adalah tari yang disajikan atau dibawakan oleh satu orang penari, baik perempuan maupun laki-laki. Pada tari bentuk tunggal ini, gerak tarinya bisa merupakan penggambaran dari suatu objek tertentu.

Objek tersebut bisa berupa binatang, kegiatan manusia, atau bisa juga penokohan dari suatu cerita (penggambaran seorang tokoh dalam cerita tertentu).

2. Tari Berpasangan / Duet

Bentuk Penyajian :

Tari berpasangan adalah tari yang dilakukan oleh dua orang penari dengan karakter tidak selalu sama. Akan tetapi, yang terpenting adalah gerakannya saling berhubungan atau ada keterpaduan jalinan gerak antara keduanya.

Tari berpasangan dapat dilakukan dengan sesama jenis atau dengan lawan jenis. Persiapan dalam membawakan bentuk tari berpasangan sama dengan persiapan dalam membawakan tari tunggal.

Hanya, yang penting sering berlatih dengan partner/pasangan tari untuk mewujudkan keserasian atau keharmonisan dalam menari.

3. Tari Kelompok

Bentuk Penyajian :

Tari kelompok adalah tari yang dilakukan oleh beberapa penari di mana antara satu penari dengan penari yang lain gerakannya berbeda. Meski geraknya tidak sama, gerakan tersebut ada hubungan yang merupakan jalinan untuk mencapai keterpaduan.

Jadi, dalam tari kelompok ini penyajiannya berbeda sekali dengan tari tunggal maupun tari massal.

Berikut Tari kelompok dibedakan menjadi dua, yaitu:

1. Tari kelompok tanpa dialog

Contoh: tari bedhaya, tari srimpi

2. Tari Kelompok menggunakan dialog

Berikut Tari kelompok menggunakan dialog dibagi menjadi dua, yaitu :

a. Berdialog Prosa

Contoh: Wayang orang

b. Berdialog Tembang

Contoh: Langendriyan

4. Tari Massal

Bentuk Penyajian :

Tari massal adalah tari yang dilakukan oleh banyak penari dengan ragam gerak yang sama dan antara penari satu dengan penari yang lain, tidak ada jalinan gerak yang saling melengkapi.

Dalam tari massal ini busana/kostum bisa sama, bisa juga berbeda dan mungkin juga ada pembagian penari dengan pola lantai yang berlainan.

Contoh :

Tari massal ialah tari gambyong, tari golek, tari jaranan, tari wanara, dan lain sebagainya.

Pembahasan:

Tari adalah seni ekspresi jiwa dalam bentuk gerak yang indah dengan iringan tertentu. Gerak dalam seni tari memiliki nilai dan berbeda dengan gerak sehari-hari.

#Answer By: Kak Siti

#Semoga Membantu Kak

Semoga dengan pertanyaan yang sudah terjawab oleh fahmifajarriftian120 dapat membantu memudahkan mengerjakan soal, tugas dan PR sekolah kalian.

Apabila terdapat kesalahan dalam mengerjakan soal, silahkan koreksi jawaban dengan mengirimkan email ke yomemimo.com melalui halaman Contact

Last Update: Mon, 18 Apr 22