Berikut ini adalah pertanyaan dari nurasiyahnoer pada mata pelajaran Seni untuk jenjang Sekolah Dasar
1. Apa yang disebut gerak tari?2. Jelaskan yg dimaksud gerak tari berpasangan!
3. Sebutkan 5 tari yg diperagakan secara berpasangan!
4. Jelaskan unsur utama sebuah tarian!
5. Sebutkan contoh properti Tari!
3. Sebutkan 5 tari yg diperagakan secara berpasangan!
4. Jelaskan unsur utama sebuah tarian!
5. Sebutkan contoh properti Tari!
Jawaban dan Penjelasan
Berikut ini adalah pilihan jawaban terbaik dari pertanyaan diatas.
- Tari adalah gerak tubuh yang ritmis sebagai ungkapan ekspresi jiwa pencipta gerak sehingga menghasilkan unsur keindahan dan makna yang mendalam.
- Tari berpasangan adalah jenis tari yang dimainkan oleh dua penari yang saling melengkapi. Dua penari ini bisa terdiri dari perempuan atau laki-laki. Bisa juga salah satu penari adalah perempuan dan yang lainnya laki-laki.
- Serampang Duabelas (Sumatera Utara), Legong (Bali), Karonsih (Jawa Tengah), Ketuk Tilu (Jawa Barat), Padhang Ulan (Jawa Timur)
- Wiraga (Raga) : gerakan tubuh yang dinamis, ritmis, dan memiliki unsur keindahan atau estetis. Wirama (Irama) : gerakan tubuh yang sesuai dengan ketukan musik yang digunakan. Wirasa (Rasa) : kemampuan seorang penari dalam menghayati dan menyampaikan perasaan kepada penonton. Wirupa (Ekspresi) : kemampuan yang dimiliki seorang penari dalam mengekpresikan tarian melalui mimik wajah dan pendalaman karakter.
- Pedang dan tameng (Tari Eko Prawiro), keris (Tari Bambangan Cakil), selendang (Tari Gambyong), kipas (Tari Legong), Gendewa (Tari Retna Pamudya), sapu tangan (Tari Serampang Duabelas), bokor (Tari Pendet).
Semoga dengan pertanyaan yang sudah terjawab oleh ekputri dapat membantu memudahkan mengerjakan soal, tugas dan PR sekolah kalian.
Apabila terdapat kesalahan dalam mengerjakan soal, silahkan koreksi jawaban dengan mengirimkan email ke yomemimo.com melalui halaman Contact
Last Update: Tue, 24 May 22