Sebutkan 5 tari KREASI DAERAH dan deskripsinya !​

Berikut ini adalah pertanyaan dari YuxinGTS7M pada mata pelajaran Seni untuk jenjang Sekolah Dasar

Sebutkan 5 tari KREASI DAERAH dan deskripsinya !​

Jawaban dan Penjelasan

Berikut ini adalah pilihan jawaban terbaik dari pertanyaan diatas.

Jawaban:

1. Tari Merak

Contoh tari kreasi baru adalah Tari Merak yang berasal dari Jawa Barat. Tari kreasi baru ini dalam setiap gerakannya mengadaptasi dari prilaku burung Merak yang bercerita tentang bagaimana burung merak Jantan dewasa sedang mencari betina dengan menggerakkan ekornya, saat itu tanpak seperti tarian yang merupakan inspirasi dari Tari merak lahir.

2. Tari Sakura

Tari sakura berasal dari daerah Lampung Barat, tari ini biasanya ada saat acara pesta sakura atau pun pesta lain yang diadakan di daerah Lampung. Tari sakura merupakan salah satu unsur dari pesta budaya sakura yaitu gaya gerak sakura.

Berawal dari gaya gerak sakura sehingga cenderung diwujudkan dalam bentuk tarian sakura. Tari sakura yang dipentaskan dalam bentuk adegan tari dengan titik beratnya tidak pada macam tarian dengan pola tertentu.

3. Tari Nguri

Contoh tari kreasi daerah ini adalah berasal dari Sumbawa, Nusa Tenggara Barat (NTB). Diciptakan oleh H. Mahmud Dea Batekal dan diperbaharui oleh pegawai Dinas Pariwisata Kabupaten Sumbawa bernama Hasanuddin.

Contoh tari kreasi baru ini tari dipakai untuk menghibur dan memberi semangat kepada raja yang mengalami bencana. Itulah mengapa, gerak tarinya lemah lembut dengan gerak dasar ialah gerak betanak, gerak nyema, gerak linting sere, gerak tabe, jempit tope dan lute bagitik.

4. Tari Kupu-Kupu

Sebagai contoh tari kreasi daerah, tari kupu-kupu berasal dari Bali yang mengekspresikan kehidupan mengenai kupu-kupu biru tua. Tari ini kerap dipentaskan di festival dunia yang dimainkan oleh 5 orang wanita dengan gerakan gemulai dan pewarnaan eye catching pada busana yang digunakan.

5. Tari Yapong

Tari Yapong tercipta saat HUT Kota Jakarta ke-450 tahun 1977. Pergelaran berbentuk sendratari ini oleh seniman Bagong Kussudiarjo di Balai Sidang Senayan. Tari Yapong sendiri tarian bernuansa gembira dengan gerakan yang dinamis.

Corak pakaian ialah pengembangan pakaian tari Kembang Topeng Betawi. Begitu juga geraknya diwarnai dari tari rakyat Betawi, kemudian diolah dengan unsur-unsur tari pop, antara lain unsur tari dari daerah Sumatera.

Penjelasan:

semoga membantu:)

Semoga dengan pertanyaan yang sudah terjawab oleh NeonGamers dapat membantu memudahkan mengerjakan soal, tugas dan PR sekolah kalian.

Apabila terdapat kesalahan dalam mengerjakan soal, silahkan koreksi jawaban dengan mengirimkan email ke yomemimo.com melalui halaman Contact

Last Update: Thu, 03 Jun 21