Jelaskan perjuangan sebelum dan sesudah tahun 1908 dilihat dari pemimpin

Berikut ini adalah pertanyaan dari rangos9733 pada mata pelajaran Sejarah untuk jenjang Sekolah Menengah Pertama

Jelaskan perjuangan sebelum dan sesudah tahun 1908 dilihat dari pemimpin perjuangan

Jawaban dan Penjelasan

Berikut ini adalah pilihan jawaban terbaik dari pertanyaan diatas.

Perjuangan rakyat Indonesia sebelum tahun 1908 adalah sangat kuat untuk melakukan perlawanan untuk mencapai kemerdekaan. Namun, banyak ditemukan kegagalan. Sehingga setelah tahun 1908 rakyat Indonesia melakukan perubahan dalam perjuangannya sehingga menemukan keberhasilan. Hal ini dikarenakan pemimpinnya, sifat dan bentuk perlawanan yang dilakukan

Pembahasan

Berikut merupakan perjuangan yang dilakukan sebelum tahun 1908 :

  • Sifat utama dalam perjuangan adalah kedaerahan
  • Menggunakan senjata tradisional seperti bambu runcing, golok dan senjata tradisional lainnya
  • Masih memiliki sifat musiman dalam melakukan perlawanan
  • Bentuk perlawanan masih dominan melibatkan fisik dan perlawanan yang belum melalui diplomasi
  • Bertujuan hanya untuk mengusir penjajah, bukan untuk kemerdekaan

Hal itulah yang menyebabkan bentuk perlawanan belum mencapai hasil, ditambah lagi nilai kualitas pendidikan dan kesejahteraan masih tergolong rendah. Menjelang abad ke 19 kehidupan masyarakat Indonesia semakin menderita karena adanya sistem tanam paksa. Setelah tahun 1908, timbul beberapa organisasi perjuangan kemerdekaan Indonesia. Sehingga masa ini dikenal dengan masa pergerakan nasional. Rakyat melawan penjajah bukan dari senjata tradisional, melainkan dari organisasi-organisasi yang dibentuk. Berikut merupakanciri-ciri setelah tahun 1908:

  • Menggunakan organisasi modern
  • Perjuangan yang dilakukan lebih terarah dan terorganisir
  • Menanamkan sifat nasional
  • Perlawanan yang dilakukan bersifat lanjut walau ditangkap oleh penjajah
  • Tujuan nya sudah untuk kemerdekaan Indonesia

Pelajari lebih lanjut

  1. Penderitaan rakyat pada tahun 1908 yomemimo.com/tugas/39704129

#BelajarBersamaBrainly

#SPJ4

Semoga dengan pertanyaan yang sudah terjawab oleh equivocactor dapat membantu memudahkan mengerjakan soal, tugas dan PR sekolah kalian.

Apabila terdapat kesalahan dalam mengerjakan soal, silahkan koreksi jawaban dengan mengirimkan email ke yomemimo.com melalui halaman Contact

Last Update: Mon, 15 Aug 22