Berikut ini adalah pertanyaan dari faridoktaviandi pada mata pelajaran Sejarah untuk jenjang Sekolah Menengah Pertama
Jawaban dan Penjelasan
Berikut ini adalah pilihan jawaban terbaik dari pertanyaan diatas.
Jawaban:
Sunan Gunung jati atau Syarif Hidayatullah, lahir 1448 M.putra Syarif Abdullah bin Ali Nurul Alim, Mesir.
Ibunya bernama Nyai Rara Santang, putri Prabu Siliwangi.
Silsilah ayahnya tersambung dengan Rasulullah Saw. dari jalur Husein bin Fatimah, putri Rasulullah SAW.
Syarif Hidayatullah berguru kepada Syekh Tajuddin al-Qurthubī di Makkah Syekh Athāillah al-Syāzili di Mesir, dan Syekh Maulana Ishak di Pasai, Aceh.
Sunan Gunung Jati adalah wali Qutb atau pemimpin para Wali yang berdakwah di wilayah Cirebon, Banten dan kawasan Pasundan.
Syarif Hidayatullah diangkat sebagai Tumenggung dan menggantikan Pangeran Cakrabuana sebagai Sultan Kerajaan Cirebon.
Keteladanannya tercermin dalam sosoknya yang merakyat bergaul dengan semua kalangan, pemimpin yang arif dan bijaksana, menghargai nilai-nilai kemanusiaan dan toleran dalam keberagaman suku dan etnis.
Sunan Gunung Jati punya pengaruh besar dalam perkembangan Islam di Indonesia.
Kedudukan sebagai penguasa Cirebon atau sebagai Raja Pandhita tahun 1479, selain juga sebagai pemimpin para wali di Tanah Jawa yang menjadikan penyebaran Islam, khusunya di Jawa Barat lebih cepat meluas dan tersebar di pelosok-pelosok desa.
Sunan Gunung Jati wafat tahun 1568 M, umurnya diperkirakan 118 tahun.
Dalam kepemimpinannya, Ia memperoritaskan pengembangan agama Islam melaului jalan dakwah dengan melakukan hal-hal berikut:
a) Mempelopori pembangunan masjid-masjid jami’ di berbagai daerah bawahan Cirebon sebagai pusat kegiatan keagamaan
b) Membangun sarana dan prasarana umum.
c) Membangun transportasi darat, laut, dan sungai.
d) Membentuk pasukan Jayabaya
e) Menjalin hubungan dengan kerajaan Demak dan Banten.
Keberhasilan Sunan Gunung Jati menegakkan kekuasaan Islam di Cirebon dan Banten menjadikan Islam cepat meluas, berkembang dan meluas di bumi Sunda.
Penjelasan:
Profil Sunan Gunung Jati
Nama: Syarif Hidayatullah
Gelar: Sunan Gunung Jati, Tumenggung Syarif Hidayatullah bin Maulana Sultan Muhammad Syarif Abdullah
Lahir: Pasai, Aceh 1490
Orangtua: Nyai Rara Santang (Ibu) Syarif Abdullah Umdatuddin bin Ali Nurul Alim (Ayah)
Wilayah Dakwah: Cirebon, Banten dan kawasan Pasundan
Semoga Membantu<3
Semoga dengan pertanyaan yang sudah terjawab oleh fakhirahjihan85 dapat membantu memudahkan mengerjakan soal, tugas dan PR sekolah kalian.
Apabila terdapat kesalahan dalam mengerjakan soal, silahkan koreksi jawaban dengan mengirimkan email ke yomemimo.com melalui halaman Contact
Last Update: Thu, 02 Jun 22