Analisilah secara bersama sama bagaimana tradisi tradisi yang ada di

Berikut ini adalah pertanyaan dari professor5853 pada mata pelajaran Sejarah untuk jenjang Sekolah Menengah Pertama

Analisilah secara bersama sama bagaimana tradisi tradisi yang ada di daerahmu memupuk rasa kebersamaan,persatuan dan menghargai keberagaman.

Jawaban dan Penjelasan

Berikut ini adalah pilihan jawaban terbaik dari pertanyaan diatas.

Penjelasan:

Tradisi Nganggung ini menunjukkan rasa kepedulian, kebersamaan, gotong royong dan selalu menjaga serta menjalin tali kekeluargaan dan hubungan silaturrahim antara sesama. Dari tradisi ini, tercermin betapa masyarakat Bangka menjujung tinggi rasa persatuan dan kesatuan serta gotong royong, bukan hanya dilaksanakan dengan penduduk setempat melainkan juga dengan para pendatang. Jiwa gotong royong masyarakat Bangka cukup tinggi. Warga masyarakat akan mengulurkan tangannya membantu jika ada anggota warganya memerlukan bantuan.

Kebiasaan masyarakat Pulau Bangka melaksanakan Tradisi Nganggung merupakan bagian yang tak terpisahkan. Tradisi ini sudah melekat dalam kebiasaan masyarakat sehingga menjadi identitas masyarakat Pulau Bangka. Karena sudah menjadi identitas masyarakat Pulau Bangka maka diambilah kata “Sepintu Sedulang” sebagai slogan masyarakat Pulau Bangka. Sepintu Sedulang merupakan filosofi dari kebiasaaan Masyarakat Pulau Bangka melakukan Tradisi Nganggung yang mencerminkan kehidupan sosial masyarakat Pulau Bangka saling bahu membahu, gotong royong, berat sama dipikul ringan sama dijinjing, susah senang bersama, selalu menjaga serta menjalin tali kekeluargaan dan hubungan silaturrahim antara sesama.

Semoga dengan pertanyaan yang sudah terjawab oleh sintiaharuka01 dapat membantu memudahkan mengerjakan soal, tugas dan PR sekolah kalian.

Apabila terdapat kesalahan dalam mengerjakan soal, silahkan koreksi jawaban dengan mengirimkan email ke yomemimo.com melalui halaman Contact

Last Update: Mon, 02 Jan 23