Untuk menghindari persaingan dagang diantara pengusaha belanda maka dibentuk sebuah

Berikut ini adalah pertanyaan dari herlinggaizzah1729 pada mata pelajaran Sejarah untuk jenjang Sekolah Menengah Pertama

Untuk menghindari persaingan dagang diantara pengusaha belanda maka dibentuk sebuah badan yang disebut …. a voc b eic c monopoli d compagnie e benteng

Jawaban dan Penjelasan

Berikut ini adalah pilihan jawaban terbaik dari pertanyaan diatas.

Untuk menghindari persaingan dagang antar pengusaha belanda maka dibentuklah badan yang dinamakan VOC (A).

Penjelasan:

Veerenigde Oostindische Compagnie (VOC) atau Persekutuan Perusahaan Hindia Timur didirikan pada 20 Maret 1602 oleh Belanda. Gubernur jenderal pertama VOC adalah Pieter Both. Tujuan utama Belanda mendirikan VOC adalah untuk menghindari persaingan antar sesama para pedagang Belanda.

Selain itu, ada 3 tujuan pokok Belanda mendirikan VOC yaitu :

  • Menghilangkan persaingan yang akan merugikan para pedagang Belanda
  • Menyatukan tenaga untuk menghadapi saingan dari bangsa Portugis dan pedagang-pedagang lainnya di Indonesia
  • Mencari keuntungan yang sebesar-besarnya untuk membiayai perang melawan Spanyol

Hak - Hak  VOC atau hak octrooi adalah :

  • memegang monopoli perdagangan di wilayah timur
  • membuat mata uang
  • menguasai daerah daerah yg menguntungkan
  • membentuk pasukan bersenjata lengkap
  • mengangkat dan memecat pegawai

Penjelasan dari soal :

  • EIC atau East Indian Company adalah kongsi dagang yang dibentuk oleh Inggris yang bertujuan untuk berdagang di daerah Asia Timur.
  • Monopoli adalah keadaan dimana suatu bisnis atau perdagangan dikuasai oleh satu perusahaan atau pasar saja dan tidak memiliki pesaing.
  • Compagnie adalah bahasa Belanda dari persekutuan atau perusahaan.
  • Benteng adalah bangunan yang bertujuan untuk pertahanan saat terjadi peperangan.

Pelajari Lebih Lanjut :

Pelajari lebih lanjut materi tentang VOC pada : yomemimo.com/tugas/46233388

#BelajarBersamaBrainly

#SPJ4

Semoga dengan pertanyaan yang sudah terjawab oleh mhamadnoval1 dapat membantu memudahkan mengerjakan soal, tugas dan PR sekolah kalian.

Apabila terdapat kesalahan dalam mengerjakan soal, silahkan koreksi jawaban dengan mengirimkan email ke yomemimo.com melalui halaman Contact

Last Update: Tue, 26 Jul 22