Organisasi pemuda bersifat kedaerahan yang mendasari lahirnya jong java?

Berikut ini adalah pertanyaan dari bisyirafifahpbxq1m pada mata pelajaran Sejarah untuk jenjang Sekolah Menengah Pertama

Organisasi pemuda bersifat kedaerahan yang mendasari lahirnya jong java?

Jawaban dan Penjelasan

Berikut ini adalah pilihan jawaban terbaik dari pertanyaan diatas.

Organisasi pemuda yang sifatnya kedaerahan yang menjadi dasar lahirnya Jong Java adalah organisasi pemuda Trikoro Dharmo.

Pembahasan

Peranan manisfesto politik konggres pemuda diantaranya terwujud dalam gerakan pemuda baik yang bersifat kedaerahan maupun bersifat nasional, serta dalam kongres pemuda I dan kongres pemuda II.

Kaum pemuda Indonesia merupakan yang menjadi dasar adanya pergerakan nasional, hal tersebut dibuktikan dengan lahirnya organisasi-organisasi yang diperankan oleh pemuda. Adapun organisasi kepemudaan yang sifatnya kedaerahan dapat di simak pada bagian penjelasan!

Penjelasan

Gerakan pemuda dapat terwujud dalam organisasi bersifat kedaerahan maupu bersifat nasional, pada bagian ini akan di bahas mengenai organisasi pemuda bersifat kedaerahan.

Trikoro Dharmo => Tri artinya tiga, koro berarti tujuan, dan dharmo maksudnya mulia, sehingga Trikoro Dharmo adalah organisasi pemuda yang memiliki tiga tujuan mulia yakni sakti, budi, serta berbakti.

Organisasi ini beranggotakan para pelajar yang berasal dari Jawa, Madura, Bali, dan juga Lombok. Trikoro Dharmo didirikan pada tanggal 7 Maret 1915 di Jakarta tepatnya di Gedung STOVIA , dan yang menjabat sebagai ketua ialah R. Satiman Wiryosanjoyo,

Trikoro Dharmo merupakan cikal bakal lahirnya Jong Java, hal tersebut dikarenakan nama Trikoro Dharmo diubah menjadi Jong Java pada 12 Juni 1918  di Solo, yang mana saat itu merupakan kongres pertama Trikoro Dharmo.

Setelah Jong Java, kemudian terbentuklah organisasi kedaerahan lainnya yaitu Jong Islamieten Bond pada tanggal 1 Januati 1925. Jong Sumatranen Bond yang didirikan tahun 1917 di Jakarta. Jong Ambon yang didirikan pada tahun 1918, serta Jong Minahasa yang didirikan tahun 1919.

Jadi Organisasi pemuda yang sifatnya kedaerahan yang menjadi dasar lahirnya Jong Java adalah organisasi pemuda Trikoro Dharmo.

___________________________

Pelajari lebih lanjut

- Struktur dan bentuk organisasi pergerakan nasional : yomemimo.com/tugas/20937364

- Terhadap golongan nasionalis Islam,Jepang tetap mengizinkan berdirinya organisasi MIAI yang di dirikan oleh? cek : yomemimo.com/tugas/17408891

-  kebijakan kebijakan yang berhasil diputuskan dari konfrensi ekonomi : yomemimo.com/tugas/17581343

===============================

DETAIL JAWABAN

Mapel : Sejarah/IPS

Kelas : IX

Bab : 3 - Perjuangan Mempertahankan Kemerdekaan

Kode kategoris : 9.10.3

Kata kunci : Organisasi pemuda bersifat kedaerahan, Tri Koro Dharmo, Jong Java

#TingkatkanPrestasimu

Semoga dengan pertanyaan yang sudah terjawab oleh 4nafff dapat membantu memudahkan mengerjakan soal, tugas dan PR sekolah kalian.

Apabila terdapat kesalahan dalam mengerjakan soal, silahkan koreksi jawaban dengan mengirimkan email ke yomemimo.com melalui halaman Contact

Last Update: Sun, 14 Oct 18