7. di bawah ini yang tergolong suku bangsa proto melayu

Berikut ini adalah pertanyaan dari nambrok9431 pada mata pelajaran Sejarah untuk jenjang Sekolah Menengah Pertama

7. di bawah ini yang tergolong suku bangsa proto melayu yaitu ... a. makassar, toraja, dan sunda b. banjar, mentawai, dan asmat c. sunda, jawa, dan madura d. dayak, toraja, dan mentawai

Jawaban dan Penjelasan

Berikut ini adalah pilihan jawaban terbaik dari pertanyaan diatas.

D. Dayak, Toraja, dan Mentawai

Penjelasan:

Bangsa Proto Melayu diyakini sebagai nenek moyang orang Melayu Polinesia. Mereka diperkirakan datang dari China bagian selatan dan tersebar dari Madagaskar hingga pulau-pulau paling timur di Pasifik.

Ras Melayu ini dicirikan dengan rambut lurus, kulit kuning kecoklat-coklatan, dan bermata sipit. Dikutip dari buku Sumatera Utara dalam Periodesasi karya Lister Eva Simangunsong, bangsa ini masuk wilayah Nusantara melalui dua jalur, yakni dari Malaysia ke Sumatera dan dari Filipina ke Sulawesi. Mereka membawa kebudayaan batu baru seperti kapak persegi dan kapak lonjong.

Keturunan Proto Melayu ini sampai kini masih berdiam di Indonesia bagian Timur, seperti Dayak, Toraja, Mentawai, Nias dan Papua.

Semoga membantu~

Semoga dengan pertanyaan yang sudah terjawab oleh jdleyn dapat membantu memudahkan mengerjakan soal, tugas dan PR sekolah kalian.

Apabila terdapat kesalahan dalam mengerjakan soal, silahkan koreksi jawaban dengan mengirimkan email ke yomemimo.com melalui halaman Contact

Last Update: Wed, 01 Jun 22