contoh penerapan Dasa Darma dalam kehidupan sehari-hari {masing² minimal 3

Berikut ini adalah pertanyaan dari nisav2556 pada mata pelajaran Sejarah untuk jenjang Sekolah Menengah Pertama

Contoh penerapan Dasa Darma dalam kehidupan sehari-hari {masing² minimal 3 contoh}


Jawaban dan Penjelasan

Berikut ini adalah pilihan jawaban terbaik dari pertanyaan diatas.

Jawaban:

Aku akan coba menjawab dan semoga jawabannya memuaskan:)

Penjelasan:

DASA DARMA

1. Takwa kepada Tuhan Yang Maha Esa.

Contoh: Taat melaksanakan ajaran-ajaran Tuhan, melaksanakan ibadah dan menghormati orang beragama lain.

2. Cinta alam dan kasih-sayang sesama manusia.

Contoh: melestarikan alam dengan menanam bibit pohon sebagai salah satu upaya mencegah erosi.

3. Patriot yang sopan dan kesatria.

Contoh: Membiasakan diri untuk berani mengakui kesalahan dan membenarkan yang benar.

4. Patuh dan suka bermusyawarah.

Contohnya adalah dengan membiasakan diri untuk menepati janji, mematuhi peraturan yang ditetapkan di gugus depan, menghargai ide dan gagasan orang lain.

5. Rela menolong dan tabah.

Contohnya dengan membiasakan diri cepat menolong kecelakaan tanpa diminta, atau sekedar membantu menyeberang jalan.

6. Rajin, terampil, dan gembira.

Contoh: membiasakan untuk menyusun jadwal kegiatan sehari-hari.

7. Hemat, cermat, dan bersahaja.

Contoh: Menggunakan waktu dengan tepat ke sekolah, tidur, makan, latihan. Belajar menabung dari uang saku sehari-hari.

8. Disiplin, berani, dan setia

Contohnya: Belajar selalu bangun pagi dan disiplin mengerjakan tugas-tugas rumah dan sekolah.

9. Bertanggung jawab dan dapat dipercaya

Selalu menepati waktu yang sudah ditentukan, belajar untuk selalu mengatakan yang sesungguhnya.

10. Suci dalam pikiran, perkataan, dan perbuatan

Contohnya: berhati-hati dan berpikir dahulu sebelum berbicara.

Sumber: kabarlumajang-pikiran-rakyat.com

Semoga dengan pertanyaan yang sudah terjawab oleh nadiatunmutmainnah dapat membantu memudahkan mengerjakan soal, tugas dan PR sekolah kalian.

Apabila terdapat kesalahan dalam mengerjakan soal, silahkan koreksi jawaban dengan mengirimkan email ke yomemimo.com melalui halaman Contact

Last Update: Thu, 20 Jan 22