Banyak kerajaan islam yang berkembang di indonesia, jelaskan bagaimana pengaruh

Berikut ini adalah pertanyaan dari afifahgp9084 pada mata pelajaran Sejarah untuk jenjang Sekolah Menengah Pertama

Banyak kerajaan islam yang berkembang di indonesia, jelaskan bagaimana pengaruh kerajaan-kerajaan islam dalam bidang ekonomi!

Jawaban dan Penjelasan

Berikut ini adalah pilihan jawaban terbaik dari pertanyaan diatas.

Jawaban:

Dalam bidang ekonomi, pengaruh Islam di Indonesia terdapat pada praktek perdagangan yang telah menggunakan syari'at Islam. Berdagang harus senantiasa menganut prinsip jujur, tidak boleh mengurangi takaran, tidak boleh menipu dan tidak berbuat riba telah banyak diketahui dan diamalkan oleh masyarakat

Pelabuhan sangat berpengaruh terhadap kemajuan ekonomi masyarakat, seperti Pelabuhan Sunda Kelapa, Pelabuhan Samudera Pasai, Pelabuhan Banjar, Pelabuhan Gresik dan Pelabuhan Makassar. Pelabuhan tersebut tumbuh seiring banyak pedagang yang datang dari India dan Arab.

Kedatangan pedagang dari Arab, Cina dan India ke Nusantara berdampak pada peningkatan ekonomi bangsa Indonesia. Ada dua jalur perdagangan di dunia dan keduanya melewati indonesia, yaitu jalur sutera dan jalur rempah-rempah.

Dengan adanya jalur perdagangan ini, maka letak Indonesia sangatlah strategis karena menghubungkan Indonesia dengan India, Cina, Mesir dan Timur Tengah yang kemudian menyebar ke Eropa dan seluruh Afrika.

Semoga dengan pertanyaan yang sudah terjawab oleh sitinurhasanahtgr dapat membantu memudahkan mengerjakan soal, tugas dan PR sekolah kalian.

Apabila terdapat kesalahan dalam mengerjakan soal, silahkan koreksi jawaban dengan mengirimkan email ke yomemimo.com melalui halaman Contact

Last Update: Thu, 05 Aug 21