Tulislah kembali kisah Nabi Ibrahim saat menghancurkan patung-patung dan hukuman

Berikut ini adalah pertanyaan dari almanoviana8 pada mata pelajaran Sejarah untuk jenjang Sekolah Menengah Pertama

Tulislah kembali kisah Nabi Ibrahim saat menghancurkan patung-patung dan hukuman apa yang dijatuhkan kepada Nabi Ibrahim setelah menghancurkan patung berhala tersebut!​

Jawaban dan Penjelasan

Berikut ini adalah pilihan jawaban terbaik dari pertanyaan diatas.

Jawaban:

Suatu hari, para penyembah berhala menggelar hari raya. Mereka membuat banyak sekali berhala dan menempatkan berbagai makanan di depan berhala itu. Mereka kemudian berdoa di sana. Azar mengajak Ibrahim, namun ia menolak.

Nabi Ibrahim AS kemudian berencana membuat tipu daya. Ia pergi diam-diam ke lapangan tempat para berhala berjejer. Ia lalu menghancurkan semua berhala kecil dan menyisakan patung terbesar. Ia meletakkan kapak di tangan patung terbesar itu.

Mengetahui patung-patung rusak, Ibrahim pun dicari karena dirinyalah yang selama ini menentang penyembahan berhala. Namun, Ibrahim menyampaikan kepada mereka bahwa berhala yang paling besarlah pelakunya. Ia pun menantang kaumnya untuk bertanya langsung kepada sang patung besar itu.

Kaumnya kemudian diam dan menyadari berhala itu tidak bisa bicara. "Sesungguhnya kamu sekalian adalah orang yang menganiaya diri sendiri," kata Nabi Ibrahim AS. Kaum Ibrahim pun tertunduk. Ibrahim kemudian berkata, "Apakah kamu menyembah patung-patung yang kamu buat sendiri? Padahal, Allah yang menciptakan kamu. Apa yang kamu perbuat itu?"

Kaum Ibrahim pun menjawab bahwa bapak-bapak mereka pun menyembahnya. Ibrahim kemudian berkata lagi, "Apakah berhala-berhala itu mendengar (doa)mu sewaktu kamu berdoa (kepadanya)? Dapatkah mereka memberi kebaikan kepadamu atau justru mudharat? Sesungguhnya kamu dan bapak-bapakmu berada dalam kesesatan yang nyata."

Mendengar itu, kaum Ibrahim marah. Mereka tidak mau berdebat karena tidak dapat menjawab pertanyaan-pertanyaan Ibrahim. Mereka lalu mendirikan bangunan untuk membakar Ibrahim. Ibrahim lalu dilemparkan ke dalam api yang berkobar itu.

Ibrahim kemudian berkata, "Cukuplah Allah SWT sebagai pelindung kami. Dan Allah adalah sebaik-baik pelindung." Allah kemudian berfirman, "Hai api, menjadi dinginlah dan jadilah keselamatan bagi Ibrahim." (QS Al Anbiyaa’: 69)

Maka turunlah hujan yang lebat sehingga api yang berkobar-kobar sangat tinggi tidak dapat membakar Nabi Ibrahim AS. Allah SWT juga mengirimkan malaikat Jibril untuk mengusap keringat dari wajah Ibrahim hingga tidak ada yang tersentuh api.

Penjelasan:

semoga membantu

Semoga dengan pertanyaan yang sudah terjawab oleh acaadaaa16 dapat membantu memudahkan mengerjakan soal, tugas dan PR sekolah kalian.

Apabila terdapat kesalahan dalam mengerjakan soal, silahkan koreksi jawaban dengan mengirimkan email ke yomemimo.com melalui halaman Contact

Last Update: Mon, 05 Jul 21