Berikut ini adalah pertanyaan dari bahtiarandrih pada mata pelajaran Sejarah untuk jenjang Sekolah Menengah Pertama
Jawaban dan Penjelasan
Berikut ini adalah pilihan jawaban terbaik dari pertanyaan diatas.
Sunan Bonang mulai berdakwah di pantai utara Jawa sekembalinya beliau dari Samudera Pasai. Melihat budaya Jawa yang cukup kuat, Sunan Bonang tidak lantas anti dengan kebudayaan yang sudah berkembang di tengah-tengah masyarakat itu.
Justru Sunan Bonang melihat seni yang digandrungi masyarakat Jawa sebagai kesempatan emas untuk dijadikannya sebagai media dakwah. Bakatnya di bidang seni itulah, Sunan Bonang akhirnya menciptakan alat musik gamelan berupa bonang yang terbuat dari tembaga. Suara khas dari alat yang dimainkan dengan cara dipukul itu menjadikan dakwahnya sangat efektif.
Strateginya, ketika Sunan Bonang membuat pertunjukan, beliau menyelipkan ajaran-ajaran Islam termasuk dua kalimat Syahadat sebagai ikrar keimanan menjadi seorang muslim.
Melalui alat musik itu pula Sunan Bonang menciptakan lagu-lagu yang bisa diterima semua kalangan bahkan masih sering digaungkan hingga saat ini. Salah satu karya beliau yang masih populer sampai sekarang adalah lagu Tombo Ati.
Semoga dengan pertanyaan yang sudah terjawab oleh syahrilmaymubdi dapat membantu memudahkan mengerjakan soal, tugas dan PR sekolah kalian.
Apabila terdapat kesalahan dalam mengerjakan soal, silahkan koreksi jawaban dengan mengirimkan email ke yomemimo.com melalui halaman Contact
Last Update: Sat, 05 Mar 22