Berikut ini adalah pertanyaan dari sindybarokah52 pada mata pelajaran Sejarah untuk jenjang Sekolah Menengah Pertama
2.mengapa para wali Sanga memberi nama Cirebon dengan istilah negara puser bumi?........
3.sebutkan tiga nama putra putri Prabhu Siliwangi dari permaisurib Rara Subang larang?........
4.Sebutkan nama gelar lengkap dari sunan gunung jati!.......
Jawaban dan Penjelasan
Berikut ini adalah pilihan jawaban terbaik dari pertanyaan diatas.
1. Nama guru yang mengajarkan agama islam kepada Rara Subang LarangadalahSyekh Hasanuddin bin Yusuf Sidik, yang kemudian dikenal sebagai Syekh Quro, dari pesantren yang didirikannya di daerah Pura, Desa Telagasari, Karawang.
2. Wali sanga memberi nama Cirebon dengan istilah negara puser bumi, karena cirebon menjadi tempat adanya puser bumi, yang diyakini sebagai tempat duduk pertapaan Syekh Datuk Kahfi. Dinamakan Paser Bumi karena di tempat duduk tersebut terpancar sinar dari dalam bumi yang menghadap permukaan tanah pulau Jawa.
3. Nama putra-putri Prabu Siliwangi dan Permaisuri Rara Subang Larang adalah :
- Raden Kian Santang.
- Walangsungsang (Pangerang Cakrabuana).
- Rara Santang.
4. Nama gelar lengkap Sunan Gunung Jati adalah Sultan Syarif Hidayatullah Al-Azmatkhan Al-Husaini Al-Cirbuni Shahib Jabal Jati
Pembahasan :
1. Dikisahkan Rara Subang Larang yang memiliki nama asli Kubang Kencana Ningrum, dititipkan oleh ayahnya, Ki Gendeng Tapa, yang merupakan syah bandar atau pejabat pemerintah di pelabuhan Muara Jati, sebuah pelabuhan penting di utara Jawa Barat. Kencana Ningrum dititipkan kepada Syekh Quro untuk belajar islam selama 2 tahun.
2. Nama Cirebon sebenarnya memiliki asal usul nama Caruban yang berarti bersatu padu karena adanya percampuran para pendatang dari berbagai macam suku bangsa, agama, bahasa, adat istiadat, latar belakang dan mata pencaharian yang berbeda. Meski demikian, Cirebon mendapat julukan Negara Puser Bumi karena konon sebelum ajaran islam berkembang, Pulau Jawa merupakan hutan rimba yang sangat angker, penuh dengan rawa yang dipenuhi pepohonan besar dan semak belukar yang lebat.
Lalu diceritakan kemunculan Syekh Datuk Kahfi yang bertapa di puncak gunung ciremai yang sudah terombang-ambing dilaut usai mengalami letusan dahsyat. Berkat pertapaan Syekh Datuk Kahfi, terpencar sinar dari dalam bumi menghadap permukaan tanah pulau jawa. Tempat itu diyakini sebagai petilasan atau tempat pertapaan Syekh Datuk Kahfi yang selanjutnya dinamakan Puser Bumi.
3. Prabu Siliwangi menikahi Rara Subang Larang karena jatuh hati dengan keindahan suara Nyai Subang Larang yang saat itu sedang melantunkan ayat suci Al Qur'an. Setelah menikah, Nyai Subang Larang dikenal tetap berpegang teguh pada ajaran agana islam, meski berada di tengah lingkungan kerajaan Hindu. Ketiga anaknya pun, menjadi penyebar agama Islam di Jawa Barat.
4. Sunan Gunung Jati adalah putera dari Rara Santang, puteri Prabu Siliwangi dengan Rara Subang Larang yang memiliki keteguhan hati untuk menganut Islam meski menikah dengan raja kerajaan Hindu. Nama asli Sunan Gunung Jati yaitu Syarif Hidayatullah diabadikan menjadi nama Universitas Islam Negeri Jakarta yang berlokasi di Tangerang Selatan, Banten. Sedangkan nama Sunan Gunung Jati menjadi nama Universitas Negeri Islam di Bandung.
Pelajari lebih lanjut :
Materi tentang sejarah kerajaan Cirebon yomemimo.com/tugas/2247496
Materi tentang Sunan Gunung Jati yomemimo.com/tugas/2015667
Materi tentang walisongo yomemimo.com/tugas/209886
Detail jawaban :
Kelas : Sekolah Menengah Atas
Mata pelajaran : Sejarah
Bab : 5 - Zaman kerajaan-kerajaan islam di Indonesia
Kode : 10.3.5
#AyoBelajar
Semoga dengan pertanyaan yang sudah terjawab oleh rinidinia dapat membantu memudahkan mengerjakan soal, tugas dan PR sekolah kalian.
Apabila terdapat kesalahan dalam mengerjakan soal, silahkan koreksi jawaban dengan mengirimkan email ke yomemimo.com melalui halaman Contact
Last Update: Tue, 08 Feb 22