buatlah sinopsis/ringkasan cerita tentang penyebaran islam di Indonesia​

Berikut ini adalah pertanyaan dari rambuchelsea pada mata pelajaran Sejarah untuk jenjang Sekolah Menengah Atas

Buatlah sinopsis/ringkasan cerita tentang penyebaran islam di Indonesia​

Jawaban dan Penjelasan

Berikut ini adalah pilihan jawaban terbaik dari pertanyaan diatas.

Ringkasan sejarah penyebaran Islam di Indonesia:

Islam masuk ke Indonesia sejak abad ke-7 Masehi. Masuknya Islam dengan jalur perdagangan, perkawinan, dan pencampuran budaya. Hal ini dibuktikan dari catatan Tionghoa (Cina). Disebutkan bahwa tahun 625 Masehi ada perkampungan bangsa Arab di wilayah pesisir barat Sumatra. Namun terdapat teori Makkah yang menyatakan bahwa Islam masuk melalui utusan dari Khalifah yang datang langsung dari Makkah, Arab Saudi.

Pada abad ke-12 hingga 14 Masehi, Islam berkembang pesat. Penyebaran agama dilakukan dengan dakwah secara sosial dengan pergaulan dan pernikahan, perdagangan, hingga politik. Raja-raja dari kerajaan Hindu di Sumatra, Jawa, dan Kalimantan mulai banyak yang beralih menganut Islam. Tidak adanya sistem kasta dan cara dakwah yang menyesuaikan budaya setempat menjadi salah satu faktor mudahnya Islam diterima oleh orang banyak.

Penjelasan

Teori masuknya Islam di Indonesia:

  • Teori Makkah menjelaskan bahwa Islam masuk ke bumi Nusantara dengan datangnya urusan langsung dari Arab. Khalifah Utsman bin Affan mengirim utusan ke Jepara untuk membangun hubungan baik dan mengenalkan ajaran Islam.
  • Teori Cina disebutkan dalam catatan bahwa Islam dibawa oleh muslim Cina yang datang ke Palembang. Sebuah catatan Cina menyebutkan perkampungan Arab telah ada di Barat Sumatra tahun 625 Masehi.
  • Teori Gujarat (India) adalah pembuktian sejarah masuknya Islam dari pedagang asal Gujarat. Dibuktikan dengan bentuk nisan Raja Samudra Pasai, Sultan Malik As Shaleh berbentuk khas Gujarat.
  • Teori Persia menyebutkan bahwa Islam dibawa oleh pedagang Persia. Teori ini dilihat dari kosaksata Persia yang ada dalam bahasa melayu. Bangsa Persia seperti Iran yang merupakan penganut Syi'ah, cukup mempengaruhi budaya di daerah Jambi dan Riau.

Pelajari lebih lanjut

  1. Faktor pendorong masuknya Islam di Indonesia yomemimo.com/tugas/14016560
  2. Pengaruh Islam di Indonesia yomemimo.com/tugas/15353378
  3. Kerajaan Islam pertama di Indonesia yomemimo.com/tugas/29460986

Detail jawaban

Kelas: 10

Matpel: Sejarah

Bab: Teori masuknya Islam ke Nusantara

Kode: 10.3.4

#AyoBelajar

Semoga dengan pertanyaan yang sudah terjawab oleh sabitavidya dapat membantu memudahkan mengerjakan soal, tugas dan PR sekolah kalian.

Apabila terdapat kesalahan dalam mengerjakan soal, silahkan koreksi jawaban dengan mengirimkan email ke yomemimo.com melalui halaman Contact

Last Update: Tue, 24 May 22