Sejarah merupakan sebuah peristiwa yang terjadi di masa lampau. Secara

Berikut ini adalah pertanyaan dari AdityaNurrohman8261 pada mata pelajaran Sejarah untuk jenjang Sekolah Menengah Atas

Sejarah merupakan sebuah peristiwa yang terjadi di masa lampau. Secara umum, sejarah terdapat beberapa ruang lingkup yang mendasari pengertian dan definisi sejarah itu sendiri. Jelaskan 4 (empat) ciri-ciri sejarah sebagai sebagai seni !

Jawaban dan Penjelasan

Berikut ini adalah pilihan jawaban terbaik dari pertanyaan diatas.

Jawaban:

1. Instuisi

Sejarah memerlukan instuisi atau ilham, yaitu pemahaman secara langsung dan insting selama masa penelitian berlangsung. Intuisi berguna bagi sejarawan untuk memahami peristiwa sejarah dengan naluri selama melakukan rekonstruksi. Untuk mendapatkan intuisi, seorang sejarawan harus bekerja keras menganalisis data-data sejarah yang sudah diperoleh.

2. Imajinasi

Sejarawan perlu imajinasi dalam menuliskan sebuah peristiwa sejarah. Seorang sejarawan dapat membayangkan apa yang sebenarnya terhajadi, apa yang sedang terjadi, dan apa yang terjadi setelahnya. Imajinasi sejarawan berbeda dengan imajinasi sastrawan. Sejarawan harus mampu berimajinasi berdasarkan data sejarah bukan berimajinasi secara liar tanpa pijakan yang jelas.

3. Emosi

Penulisan sejarah dengan emosi sangat penting untuk pewarisan nilai, asalkan penulisan tersebut tetap setia pada fakta. Sejarawan diharapkan dapat menghadirkan obek masa lampau tersebut seolah-olah penbaca mengalami sendiri peristiwa tersebut.

Contoh: seseorang yang membaca sejarah Indonesia tentang revolusi, perang atau pemadaman pemberontakan dibuat seakan-akan hadir dan menyaksikan sendiri peristiwa tersebut sehingga penulisan sejarah dengan penghadiran perasaan (unsur emosional) juga sangat penting untuk mewariskan nilai-nilai perjuangan.

4. Gaya Bahasa

Gaya bahasa yang digunakan yaitu lugas dan dapat dipahami dengan mudah. Tidak menggunakan gaya bahasa yang berlebihan untuk menyajikan tulisannya. Gaya bahasa yang berlebihan dapat mengaburkan fakta-fakta yang disajikan dalam tulisan sejarah.

Semoga dengan pertanyaan yang sudah terjawab oleh izumaintan19 dapat membantu memudahkan mengerjakan soal, tugas dan PR sekolah kalian.

Apabila terdapat kesalahan dalam mengerjakan soal, silahkan koreksi jawaban dengan mengirimkan email ke yomemimo.com melalui halaman Contact

Last Update: Wed, 15 Jun 22