jelaskan bahwa pada saat proklamasi kemerdekaan, negara republik indonesia belum

Berikut ini adalah pertanyaan dari syifaalbarika pada mata pelajaran Sejarah untuk jenjang Sekolah Menengah Atas

jelaskan bahwa pada saat proklamasi kemerdekaan, negara republik indonesia belum memiliki semua kelengkapan negara! tindakan apa saja yang dilakukan bangsa indonesia untuk melengkapi kelengkapan negara tersebut?

Jawaban dan Penjelasan

Berikut ini adalah pilihan jawaban terbaik dari pertanyaan diatas.

Untuk melengkapi kelengkapan negara, tindakan yang dilakukan bangsa Indonesia yakni melaksanakan sidang PPKI untuk membentuk pemerintahan Indonesia. Sidang PPKI menghasilkan tiga keputusan yakni menetapkan konstitusi, menetapkan pemimpin negara, serta membentuk Komite Nasional.

Pembahasan

Negara Republik Indonesia belum memiliki semuakelengkapan negarapada saat proklamasi kemerdekaan. Sebagai sebuah negara yang telah merdeka, Indonesia memerlukan pemerintahan yang bedaulat. Oleh karena itu, Panitia Persiapan Kemerdekaan Indonesia (PPKI) merintis pembentukan pemerintahan di Indonesia.

Sehari setelah proklamasi kemerdekaan, PPKI mengadakan sidang pertamayang bertempat diJakarta. Dari pelaksanaan sidang tersebut menghasilkan tiga keputusan, diantaranya:

  • Menetapkan dan mengesahkan Undang-undang Dasar 1945 sebagai konstitusi Republik Indonesia.
  • Mengangkat Ir. Soekarno dan Drs. Moh. Hatta sebagai presiden dan wakil presiden Republik Indonesia.
  • Membentuk Komite Nasional Indonesia yang betugas membantu presiden.

PPKI melanjutkan persidangan pada tanggal 19 Agustus 1945untukmenyusun kelengkapan Republik Indonesia. Dari sidang tersebut menghasilkan dua keputusan, yakni :

  • Menetapkan susunan kementrian yang terdiri dari 12 kementrian negara, 4 orang menteri negara, serta mengangkat beberapa pejabat tinggi negara.
  • Menetapkan pembagian wilayah Republik Indonesia atas 8 provinsi.

Pelajari lebih lanjut

  1. Materi tentang proses pengesahan UUD 1945 dan pemilihan presiden dan wakil presiden pada awal kemerdekaan Indonesia: yomemimo.com/tugas/15987874
  2. Materi tentang provinsi-provinsi yang terbentuk pada awal kemerdekaan Indonesia: yomemimo.com/tugas/3434547
  3. Materi tentang peristiwa heroik untuk mempertahankan kemerdekaan Indonesia: yomemimo.com/tugas/39894789

----------------------------------------------------------        

Detail jawaban  

Kelas: 11

Mapel: Sejarah

Bab: Bab 5 - Proklamasi Kemerdekaan dan Berdirinya Republik Indonesia

Kode: 11.3.5

#AyoBelajar

#SPJ2

Semoga dengan pertanyaan yang sudah terjawab oleh sailasyafifap5lytz dapat membantu memudahkan mengerjakan soal, tugas dan PR sekolah kalian.

Apabila terdapat kesalahan dalam mengerjakan soal, silahkan koreksi jawaban dengan mengirimkan email ke yomemimo.com melalui halaman Contact

Last Update: Fri, 22 Jun 18