carilah 10 tokoh menginspirasi di dunia yang meninggalkan karya dan

Berikut ini adalah pertanyaan dari 2018hauzanhauzan pada mata pelajaran Sejarah untuk jenjang Sekolah Menengah Atas

Carilah 10 tokoh menginspirasi di dunia yang meninggalkan karya dan kebaikan di dunia!​

Jawaban dan Penjelasan

Berikut ini adalah pilihan jawaban terbaik dari pertanyaan diatas.

1. Barrack-Michelle Obama

“There is no limit to what we as women can accomplish,” adalah sebaris kalimat bermakna luas dan dalam dari Michelle untuk perempuan di dunia.

2. J.K. RowlingDi balik kesuksesan film dan novel Harry Potter, ada sosok tokoh inspiratif dunia J.K Rowling.

Pada awal menulis novel tersebut, Rowling sedang mengalami masalah dengan suaminya hingga akhirnya bercerai dan menghidupi anak perempuannya sendirian.

Karyanya ini sudah ditolak oleh 12 penerbit sampai akhirnya Bloomsburry memberi kesempatan pada Rowling.

Jika kamu ingat sosok Dementors, itu adalah bentuk dari imajinasi Rowling yang sempat didiagnosa depresi secara klinis.

Meskipun melalui banyak tantangan dan masalah hidup, Rowling tidak menyerah pada situasi yang dialaminya.

Ia bertahan hingga sekarang namanya termasuk ke jajaran jutawan dunia dan menjadi tokoh inspiratif yang dikagumi.

3. Stephen Hawking

Tokoh inspiratif dunia selanjutnya datang dari dunia sains, Prof. Stephen Hawking.

Keterbatasan fisik yang dialami akibat penyakit syaraf bukan penghalang bagi Hawking untuk menuliskan karya-karya terbaiknya yang terus dibaca dari satu generasi ke generasi lainnya.

Stephen Hawking sendiri beraktifitas dengan kursi roda lebih dari 40 tahun dan tidak bisa berbicara hampir 28 tahun lamanya.

Hawking selalu yakin ada celah dibalik suatu kesulitan yang bisa ditaklukan jika mau menghadapi tantangan tersebut.

4.Nick Vujicic

Pernah terbayang kah jika kamu terlahir dengan bagian tubuh yang tidak lengkap?

Alih-alih bersedih dan minder, seorang laki-laki asal Australia justru menghidupi kehidupannya dengan sepenuh hati meski terlahir tanpa tangan dan kaki.

Nick Vujicic adalah tokoh inspiratif dunia yang juga seorang penginjil asal Australia.

Selain sikap penerimaan yang ditunjukkan Vujicic atas kondisi fisiknya, cerita hidup Vujicic juga menginspirasi karena sukses membina rumah tangga dan hidup bahagia dengan kedua anaknya.

Tentu hidup Vujicic tidak semudah orang lain yang punya anggota tubuh komplit. Tapi, dia membuktikan kalau kekurangannya bukan alasan untuk tidak bersyukur dan bahagia.

5.Oprah Winfrey

Tokoh inspiratif berusia 68 tahun ini terkenal berkat sukses mempertahankan program talkshow berjudul The Oprah Winfrey Show selama 25 tahun.

Latar belakang Oprah yang adalah seorang keturunan Afrika-Amerika, membuat hidupnya penuh dengan keterbatasan.

Oprah juga lahir di keluarga miskin, ayahnya hanya buruh tambang sementara ibunya bekerja sebagai pekerja rumah tangga.

Di balik titel tokoh inspiratif yang sering diberikan orang, Oprah punya kisah sulit dan kelam. Pada umur 9 tahun Oprah mengalami pelecehan seksual oleh sepupunya.

Namun kejadian ini tidak membuat Oprah patah arang, justru prestasinya semakin banyak sejak terpilih sebagai putri kecantikan saat Oprah berkuliah di Tennessee State University.

Oprah Winfrey termasuk perempuan kulit hitam terkaya di Amerika dan berdampak besar pada perempuan di seluruh dunia.

6. Adele

Memiliki ukuran tubuh ekstra tentu bukan hal yang dianggap wajar bagi publik figur.

Hal ini dialami Adele di tahun-tahun awal kemunculannya sebagai penyanyi.

Rolling in the Deep, adalah bukti Adele berhasil menjadi penyanyi sekaligus tokoh inspiratif dunia yang diakui bukan karena kesamaannya dengan banyak orang.

Adele berhasil membuktikan kalau ukuran tubuh bukan tolak ukur atau halangan untuk berkarya.

Rasa percaya diri Adele ini perlu ditiru banyak generasi muda supaya mau menggali potensi dari dalam dirinya sendiri.

7. Zig Ziglar

Meski namanya jarang didengar, Ziglar adalah salah satu tokoh inspiratif yang sukses memilih jalan hidup yang sesuai dengan panggilan hatinya.

Sebelum menjadi pembicara dan motivator terkenal, Ziglar adalah seorang salesman perusahaan alat masak.

Ziglar memutuskan untuk meninggalkan karirnya di bidang penjualan dan fokus untuk menjadi pembicara.

Tentu, Ziglar juga sempat merasakan penolakan.

Naskah tulisannya ditolak oleh 30 penerbit hingga akhirnya penerbit kecil Pelican menerbitkan buku See You at The Top.

Buku itu terjual hingga 250.000 kopi dan tetap dicetak hingga sekarang.

8. Colonel (Harland) Sanders

Kamu tentu sudah tidak asing dengan nama yang satu ini.

Berawal dari niatnya untuk menyediakan makanan bagi orang-orang yang dalam perjalanan, Colonel Sanders sukses menciptakan resep ayam goreng yang terkenal di berbagai belahan dunia.

Seperti melansir dari History, Colonel Sanders memulai usaha ayam gorengnya di sebuah pom bensin di Kentucky pada tahun 1930 pada usia 40 tahun.

Meski begitu, dia tidak langsung merasakan kesuksesan hingga dia berusia 65 tahun, di mana dia memulai franchise untuk usaha ayam gorengnya yang sekarang dikenal sebagai Kentucky Fried Chicken (KFC).

Hal yang dilakukan Colonel Sanders cukup sederhana. Namun kisahnya mengingatkan kita untuk jangan pernah menyerah berapapun usiamu.

Semoga dengan pertanyaan yang sudah terjawab oleh s31141591 dapat membantu memudahkan mengerjakan soal, tugas dan PR sekolah kalian.

Apabila terdapat kesalahan dalam mengerjakan soal, silahkan koreksi jawaban dengan mengirimkan email ke yomemimo.com melalui halaman Contact

Last Update: Sun, 27 Nov 22