Berikut ini adalah pertanyaan dari yudamahendra06 pada mata pelajaran Sejarah untuk jenjang Sekolah Menengah Atas
Jawaban dan Penjelasan
Berikut ini adalah pilihan jawaban terbaik dari pertanyaan diatas.
Jawaban:
. Teori Gujarat
Kebanyakan sarjana asal Belanda, memegang teori bahwa Islam di Asia pada umumnya dan
Indonesia khususnya berasal dari Anak Benua India. Pijnappel
merupakan salah seorang
sarjana yang mengkemukakan teori ini, dia mengaitkan asal-muasal Islam di Indonesia
dengan daerah Gujarat dan Malabar. Menurutnya, orang-orang Arab bermazhap Syafi’i yang
bermigrasi dan menetap di wilayah India tersebut yang kemudian membawa Islam ke
Nusantara.
Snouck Hurgronje kemudian mengembangkan teori ini, dia berpendapat bahwa ketika Islam
berpijak kokoh di beberapa kota pelabuhan Anak Benua India, banyak di antara mereka
orang muslim yang tinggal di sana sebagai pedagang perantara dalam perdagangan Timur
Tengah dengan Nusantara. Kemudian mereka datang ke dunia Melayu (Indonesia) sebagai
para penyebar Islam pertama, setelah itu baru mereka disusul oleh orang-orang Arab. Dia
mengatakan bahwa abad ke-12 sebagai periode paling mungkin dari permulaan penyebaran
Islam di Nusantara.
Selain mereka masih ada beberapa sarjana Belanda yang sepakat bahwa Islam di Nusantara
datang dari Gujarat dengan alasan bahwa batu nisan yang terdapat di Pasai, salah satunya
batu nisan yang terdapat di makam Maulana Malik Ibrahim di Gresik dan juga terdapat di
Jawa Timur, ternyata sama bentuknya dengan batu nisan yang terdapat di Cambay,
Gujarat.
Semoga dengan pertanyaan yang sudah terjawab oleh honakocxin dapat membantu memudahkan mengerjakan soal, tugas dan PR sekolah kalian.
Apabila terdapat kesalahan dalam mengerjakan soal, silahkan koreksi jawaban dengan mengirimkan email ke yomemimo.com melalui halaman Contact
Last Update: Tue, 04 Apr 23