Berikut ini adalah pertanyaan dari andrinurfafilah pada mata pelajaran Sejarah untuk jenjang Sekolah Menengah Atas
Jawaban dan Penjelasan
Berikut ini adalah pilihan jawaban terbaik dari pertanyaan diatas.
Jawaban:
Lahirnya politik luar negeri Indonesia bebas aktif dilatar belakangi akibat situasi yang kuurang kondusif setelah berakhirnya Perang Dunia II.
Setelah Perang Dunia Berakhir poros kekuatan dunia terbagi menjadi dua kutub kekuatan besar yang saling bersaing dalam segala hal sehingga melahirkan Era Perang Dingin. Dalam pada itu terbentuk Blok Barat dan Blok Timur. Blok Barat dipimpin oleh Amerika Serikat dan beraliran liberal kapitalis, sementara Blok Timur dipimpin oleh Uni Soviet yang menganut paham komunis dan sosialis.
Kedua blok ini saling berseteru baik secara terbuka maupun proxi war dengan menyebarkan ideologi masing-masing yang dianut guna memengaruhi negara lain selama Perang Dingin berlangsung.
Melihat kondisi politik internasional pada saat itu, Indonesia berusaha supaya tidak terseret kedalam pusaran dua kekuatan besar dunia tersebut
Wakil Presiden Mohammad Hatta dalam pidatonya, "Mendayung di antara Dua Karang", menawarkan konsep politik luar negeri bebas aktif di Indonesia, yang merupakan gagasan baru saat itu yang belum pernah terpikirkan.
Mohammad Hatta menyampaikan bahwa Indonesia semestinya bisa menentukan sikap sendiri dalam menghadapi konflik politik internasional saat itu. Politik Indonesia bebas aktif artinya Indonesia dapat secara bebas menentukan sikap dan kebijaksanaannya sendiri dalam menghadapi permasalahan internasional dan tidak mengikatkan diri pada kekuatan mana pun.
oleh karenannya akhirnya, Indonesia akan mengambil keputusan sendiri terkait hubungan luar negeri dan tidak dikendalikan oleh kepentingan politik dari negara lain dengan menciptakan Blok penyeimbang yaitu Gerakan Non Blok
Semoga dengan pertanyaan yang sudah terjawab oleh agungkrishna79 dapat membantu memudahkan mengerjakan soal, tugas dan PR sekolah kalian.
Apabila terdapat kesalahan dalam mengerjakan soal, silahkan koreksi jawaban dengan mengirimkan email ke yomemimo.com melalui halaman Contact
Last Update: Wed, 17 May 23