Berikut ini adalah pertanyaan dari wulandari170522 pada mata pelajaran Sejarah untuk jenjang Sekolah Menengah Atas
Jawaban dan Penjelasan
Berikut ini adalah pilihan jawaban terbaik dari pertanyaan diatas.
Jika dicermati, soal di atas termasuk tugas praktik di mana siswa diminta untuk mendiskusikan dampak dari kolonialisme Belanda di tempat atau daerah mereka masing-masing. Setelahnya, siswa diminta untuk menuliskan informasi yang didapatkan untuk kemudian dipresentasikan. Oleh sebab itu maka jelas bahwa tugas siswa tak bisa diwakilkan. Oleh sebab itu, jawaban hanya akan mejelaskan apa saja dampak praktik kolonialisme Belanda bagi bangsa Indonesia:
- Meletakkan dasar-dasar pemerintahan modern di Indonesia. Sejarawan menilai dampak di bidang politik ini adalah pengaruh dari kebijakan Raffles dan Daendels. Pada masa ini, bupati dijadikan pegawai negeri dan mendapat gaji. Praktik-praktik ini mengubah tatanan politik sehingga kekuasaan kerajaan melemah lalu menghilang dan digantikan sistem bernegara yang modern.
- Sistem ekonomi yang diterapkan colonial Belanda di masa silam membawa pengaruh buruk pada mental wirausaha masyarakat Indonesia. Disebutkan bahwa imperialisme menjadikan bangsa Indonesia miskin jiwa wirausaha karena dahulu kala hanya dijadikan sebagai pengecer.
- Runtuhnya wibawa penguasa adat dan pribumi yang sehingga ikatan tradisi juga menjadi lemah.
- Kolonialisme berdampak pada bahasa yang kita gunakan sebab banyak kata yang diserap dari bahasa asing termasuk Belanda dan Inggris.
- Kolonialisme berpengaruh juga pada sistem hukum sebab sumber hukum kita masih produk Belanda yakni Burgerlijk Wetboek (KUH Perdata).
- Jika merujuk pada pendapat ahli antropologi bernama Koentjaraningrat maka kolonialisme yang berlarut-larut juga mempengaruhi mentalistas masyarakat Indonesia yang ia sebutkan dalam bukunya berjudul ‘Kebudayaan, Mentalitas dan Pembangunan’. Sikap mental buruk tersebut antara lain Gemar meremehkan waktu. Cenderung meremehkan mutu atau kualitas. Gemar menerabas. Cenderung tak percaya pada dirinya sendiri. Tak memiliki disiplin yang murni. Gemar mengabaikan tanggung jawab diri.
Pembahasan
Indonesia termasuk negara yang pernah dijajah sekian ratus tahun oleh bangsa-bangsa Eropa. Praktik penjajahan mereka disebut sebagai kolonialisme dan imperialisme.
Pelajari Lebih Lanjut
- Pelajari lebih lanjut tentang materi 3 (tiga) kebijakan-kebijakan yang dilaksanakan oleh pemerintah kolonial di indonesia pada link berikut yomemimo.com/tugas/7859108
#BelajarBersamaBrainly
#SPJ1
Semoga dengan pertanyaan yang sudah terjawab oleh varlord dapat membantu memudahkan mengerjakan soal, tugas dan PR sekolah kalian.
Apabila terdapat kesalahan dalam mengerjakan soal, silahkan koreksi jawaban dengan mengirimkan email ke yomemimo.com melalui halaman Contact
Last Update: Sun, 01 Jan 23