Berikut ini adalah pertanyaan dari ffbrully pada mata pelajaran Sejarah untuk jenjang Sekolah Menengah Atas
Jawaban dan Penjelasan
Berikut ini adalah pilihan jawaban terbaik dari pertanyaan diatas.
Strategi Sultan Alaudin Riayat Syah al Kahar dari kerajaan Aceh dalam menghadapi Portugis di Malaka adalah
- Tawaran kerjasama dengan daerah Sumatra lainnya,
- Pengumpulan bantuan pasukan hasil kerjasama dengan kerajaan luar Nusantara, dan
- Pengumpulan pasukan terbaik Aceh
Pendahuluan :
Semenjak jatuhnya Kerajaan Malaka (termasuk Selat Malaka yang kala itu termasuk ke pusat perdagangan dan transit rempah-rempah) jatuh ke tangan pemerintahan Portugis, pusat perdagangan pindah ke Kerajaan Aceh. Pada saat inilah, terdapat keinginan lebih dari Portugis untuk menguasai lebih pelabuhan milik Kerajaan Aceh. Begitu pula dengan Aceh yang ingin mempertahankan wilayahnya serta berniat untuk merebut kembali Malaka. Hal ini menyebabkan terjadinya tegang antara kedua belah pihak. Bahkan, sebelum penaklukan Selat Malaka, Sultan Ali Mughayat Syah (Raja pertama Aceh) juga melakukan perlawanan terhadap Portugis. Perlawanan ini diteruskan hingga akhir masa kejayaan Aceh yakni sepeninggal Sultan Iskandar Thani.
Pembahasan :
Sultan Alauddin Riayat Syah Al - Qahhar merupakan salah satu tokoh kerajaan Aceh yang giat melakukan perjuangan terhadap tentara Portugis. Sultan Alauddin Riayat Syah Al - Qahhar adalah penerus dari Sultan Salahuddin sebagai raja ke-3 dari Kerajaan Aceh (1537 – 1568). Pada saat kepemimpinan Sultan Alauddin Riayat Syah Al - Qahhar ini, Turki masih sering memberikan bantuan terhadap Aceh karena Aceh menganggap Turki sebagai saudara tuanya. Strategi yang dilakukan oleh Sultan Alauddin Riayat Syah Al - Qahhar dalam menghadapi Portugis yakni :
- Tawaran kerjasama dengan daerah Sumatra lainnya seperti Batak dan wilayah Pedalaman Sumatra pada tahun 1539.
- Pengumpulan bantuan pasukan hasil kerjasama dengan kerajaan luar Nusantara, yang berasal dari bantuan tentara Kesultanan Turki, Arab, dan Ethiopia.
- Pengumpulan pasukan terbaik Aceh yang dipimpin oleh Hamid Khan – Komandan dari Turki.
Pelajari Lebih Lanjut :
- Perbedaan penyebab terjadinya Perang Aceh melawan Portugis dan VOC yomemimo.com/tugas/1659896
- 10 pertanyaan esai seputar aceh versus portugis dan VOC yomemimo.com/tugas/12589902
- Strategi yang digunakan Sultan Iskandar Muda yomemimo.com/tugas/29105911
Detail Jawaban :
Kelas : 11
Mata Pelajaran : Sejarah
Materi : Bab 2 - Perjuangan Daerah di Indonesia
Kata Kunci : Kerajaan Aceh; Aceh melawan Portugis; Sultan Alauddin Riayat Syah Al-Kahar
Kode Kategorisasi : 11.3.2
Semoga dengan pertanyaan yang sudah terjawab oleh MDKP dapat membantu memudahkan mengerjakan soal, tugas dan PR sekolah kalian.
Apabila terdapat kesalahan dalam mengerjakan soal, silahkan koreksi jawaban dengan mengirimkan email ke yomemimo.com melalui halaman Contact
Last Update: Fri, 25 Jun 21