Uraikanbahwa Perjanjian Renville menjadi penyebab terjadinya Pemberontakan PKI Madiun 1948

Berikut ini adalah pertanyaan dari risnawati4796 pada mata pelajaran Sejarah untuk jenjang Sekolah Menengah Atas

Uraikanbahwa Perjanjian Renville menjadi penyebab terjadinya Pemberontakan PKI Madiun 1948 dan DI/TII Jawa Barat?​

Jawaban dan Penjelasan

Berikut ini adalah pilihan jawaban terbaik dari pertanyaan diatas.

Jawaban:

Latar Belakang

Perjanjian Renville membuat wilayah RI semakin sempit. Hanya tiga wilayah Indonesia yang diakui Belanda, meliputi Jawa Tengah, Yogyakarta, dan Sumatera.

Pemberontakan PKI Madiun 1948

Akibat hasil Perjanjian Renville Kabinet Amir Syarifuddin mendapat moso tidak percaya, akibatnya Kabinet Amir runtuh digantikan Kabinet Hatta.

Amir sakit hati lalu membentuk Front Demokrasi Rakyat (FDR) lalu bergabung dengan Musso ke Madiun untuk mendirikan Negara Soviet Republik Indonesia.

Alasan mereka sesuai isi perjanjian Renville wilayah Jawa Timur bukan wilayah RI sehingga terjadi kekosongan kekuasaan dan mereka memanfaatkan hal tersebut untuk membentuk negara baru.

Pemberontakan DI /TII Kartosoewirjo

Sama halnya dengan PKI Madiun, Kartosoewirjo kecewa akan hasil pertandingan Renville, mengganggap Jawa Barat tidak ada yang melindungi karena bukan wilayah RI, Pasukan Siliwangi longmarch ke Yogyakarta sehingga Kartosoewirjo praktis menganggap Jawa Barat juga mengalami kekosongan kekuasaan. Oleh karena itu Kartosoewirjo bersama pengikutnya mendirikan Negara Islam Indonesia

Semoga dengan pertanyaan yang sudah terjawab oleh agungkrishna79 dapat membantu memudahkan mengerjakan soal, tugas dan PR sekolah kalian.

Apabila terdapat kesalahan dalam mengerjakan soal, silahkan koreksi jawaban dengan mengirimkan email ke yomemimo.com melalui halaman Contact

Last Update: Sat, 12 Nov 22