rangkuman bab ekologi kelas 10​

Berikut ini adalah pertanyaan dari adhityaananntabayuvi pada mata pelajaran Sejarah untuk jenjang Sekolah Menengah Atas

Rangkuman bab ekologi kelas 10​

Jawaban dan Penjelasan

Berikut ini adalah pilihan jawaban terbaik dari pertanyaan diatas.

Jawaban:

Rangkuman Bab Ekologi Kelas 10

Komponen Biotik

Seperti yang sudah disebutkan sebelumnya, komponen biotik adalah semua mahkluk hidup yang berada di dalam sebuah ekosistem. Contoh anggota komponen biotik antara lain manusia, hewan, tumbuhan, bahkan jasad renik. Ternyata, komponen biotik ini bisa dikelompokan lagi menjadi beberapa kelompok. Apa saja, sih? 

Komponen biotik dibagi menjadi 3, yaitu produsen, konsumen, dan pengurai. Produsenmerupakan organisme yang bisa membuat makanan sendiri. Contohnya apa, hayo? Yapi, betul banget! Contohnya adalah tumbuhan. Karena kemampuannya untuk membuat makanan sendiri itu, produsen juga digolongkan sebagai autotrof.

Setelah produsen, ada juga yang disebut dengan konsumen. Berbeda dengan produsen yang merupakan autotrof, konsumen ini disebut sebagai heterotrof karena mereka tidak bisa membuat makanan sendiri. Konsumen dibagi menjadi 3 jenis, yaitu herbivora (pemakan tumbuhan), karnivora (pemakan hewan), dan omnivora (pemakan hewan dan tumbuhan). Selain itu, berdasarkan urutan makanannya, konsumen dibagi ke dalam 3 jenjang, yaitu Konsumen I, Konsumen II, dan Konsumen III. Ketiga jenjang konsumen ini bisa dijelaskan lebih jauh dalam skema piramida makanan dan jaring-jaring makanan. 

Kelompok komponen biotik yang terakhir adalah pengurai. Pengurai adalah organisme yang berfungsi sebagai pengurai organisme yang sudah mati. Pengurai ini juga dibagi lebih lanjut ke dalam 2 kelompok, yaitu detritivor dan dekomposer. Detritivor bertugas menguraikan bahan organik besar dari organisme yang sudah mati menjadi bahan organik yang lebih kecil. Sedangkan dekomposer merupakan pengurai bahan organik untuk kemudian diproses menjadi bahan anorganik. 

Komponen Abiotik

Kalau komponen biotik merupakan komponen mahkluk hidup, komponen abiotik adalah komponen mahkluk tidak hidup. Contohnya adalah air, cahaya matahari, udara, dan tanah. Meskipun komponen biotik dan komponen abiotik berbeda, tetapi mereka slaing berhubungan satu sama lain. Contohnya antara lain air yang dibutuhkan oleh makhluk hidup untuk minum dan proses pertumbuhannya. Coba, kira-kira contohnya apalagi, sih? 

Wah Squad, ternyata ekosistem tidak sesederhana yang selama ini kita pikirkan, ya! Kamu masih ingin belajar lebih lanjut tentang ekosistem? Yuk, belajar lewat Ruangguru On-The-Go! dapatkan usb-nya di toko buku terdekat, colok usb-nya ke HP-mu, lalu kamu bisa nonton video belajar tanpa kuota, deh! Kuy belajar sekarang. 

Semoga dengan pertanyaan yang sudah terjawab oleh mrfel1x dapat membantu memudahkan mengerjakan soal, tugas dan PR sekolah kalian.

Apabila terdapat kesalahan dalam mengerjakan soal, silahkan koreksi jawaban dengan mengirimkan email ke yomemimo.com melalui halaman Contact

Last Update: Tue, 06 Jul 21