11. Sebutkan tujuan pemberontakan APRA!12. Sebutkan 3 program dari Kabinet

Berikut ini adalah pertanyaan dari muhammadfaui225 pada mata pelajaran Sejarah untuk jenjang Sekolah Menengah Atas

11. Sebutkan tujuan pemberontakan APRA!12. Sebutkan 3 program dari Kabinet Djuanda!
13. Sebutkan alasan Andi Aziz melakukan pemberontakan!
14. Sebutkan 3 program kerja kabinet Ali Sastroamidjoyo!
15. Sebutkan 3 daerah yang terjadi pemberontakan DI/TII!
16. Jelaskan upaya pemerintah dalam menuinpas pemberontakan RMS!
17. Jelaskan upaya pemerintah meredam G 30 S/PKI!
18. Jelaskan mengenai alasan pemerintah membentuk Bank Negara Indonesia!
19. Jelaskan alasan dilakukan nasionalisasi de javasche bank!
20. Jelaskan mengenai Demokrasi Terpimpin di Indonesia!

Jawaban dan Penjelasan

Berikut ini adalah pilihan jawaban terbaik dari pertanyaan diatas.

11. Tujuan gerakan Angakatan Perang Ratu Adil (APRA) dan kaum kolonialis yang ada di belakangnya ialah mempertahankan bentuk federal Indonesia dan mempertahankan adanya tentara tersendiri di negara-negara bagian RIS.

12. - Membentuk dewan nasional.

- Normalisasi keadaan Republik Indonesia.

- Melanjutkan pembatalan Konferensi Meja Bundar.

13. - Menuntut agar pasukan bekas KNIL saja yang bertanggung jawab atas keamanan di Negara Indonesia timur.

- Menentang masuknya pasukan APRIS dan TNI.

- Mempertahankan tetap berdirinya Negara Indonesia Timur.

14. - Perjuangan pengembalian Irian Barat.

- Pembentukan daerah-daerah otonomi dan mempercepat terbentuknya anggota-anggota DPR.

- Mengusahakan perbaikan nasib kaum buruh dan pegawai.

15. DI/TII Jawa Tengah : Amir Fatah dan Kyai Sumolangu.

DI/TII Aceh : Daud Beureuh.

DI/TII Jawa Barat : Kartosuwiryo.

16. - Menyelesaikan dengan cara damai yaitu dengan mengirim utusan di bawah pimpinan Dr. Leimena, namun usaha tersebut mengalami kegagalan.

- Mengirim pasukan ekspedisi di bawah pimpinan Kolonel Alex Kawilarang. Pasukan tersebut mendarat di Pulau Buru dengan dilindungi di Ambon dan menguasai Benteng Nieuw Victoria.

17. Mayor Jenderal Soeharto sebagai panglima Kostrad seger mengambil langkah-langkah untuk memulihkan keamanan ibu kota. Operasi penumpasan dilanjutkan dengan sasaran Pangkalan Udara Utama/Lanuma Halim Perdanakusuma yang menjadi basis kekuatan G30S/PKI.

18. Alasan pemerintah membentuk Bank Negara Indonesia adalah untuk bisa mengelola peredaran Mata Uang Republik Indonesia dan menarik kembali mata uang Jepang dan Belanda dari masyarakat.

19. Nasionalisasi ini bertujuan untuk memulihkan perekonomian bangsa Indonesia pasca gangguan dari Belanda, selain itu Pemerintah juga menganggap Belanda menyalahi aturan sehingga Indonesia harus mengambil ketegasan.

20. Sejarah Indonesia (1959-1965) adalah masa ketika sistem Demokrasi Terpimpin sempat berjalan di Indonesia. Demokrasi terpimpin adalah sebuah sistem demokrasi yang seluruh keputusan serta pemikiran berpusat pada pemimpin negara, kala itu Presiden Soekarno.

Semoga dengan pertanyaan yang sudah terjawab oleh paschilla14 dapat membantu memudahkan mengerjakan soal, tugas dan PR sekolah kalian.

Apabila terdapat kesalahan dalam mengerjakan soal, silahkan koreksi jawaban dengan mengirimkan email ke yomemimo.com melalui halaman Contact

Last Update: Tue, 08 Jun 21