pengertian ideologi pancasila menurut cheepy​

Berikut ini adalah pertanyaan dari karuniapakpahan01 pada mata pelajaran Sejarah untuk jenjang Sekolah Menengah Atas

Pengertian ideologi pancasila menurut cheepy​

Jawaban dan Penjelasan

Berikut ini adalah pilihan jawaban terbaik dari pertanyaan diatas.

Jawaban:

istilah ideologi dibangun dari dua kata, yaitu idea yang berati gagasan,konsep, pengertian dasar dan cita cita serta kata logos yang berarti ilmu. kata idea berasal dari kosakata bahasa Yunani yaitu eidos, yang berarti bentuk.disamping itu ada pula kaya idein,yabg artinya melihat. Dengan demikian, secara harfiah, ideologi berarti ilmu tentang pengertian pengertian dasar.

Penjelasan:

Definisi ideologi diantaranya

a. Soerjanto Poespowardoyo, mengemukakan bahwa ideologi merupakan konsep pengetahuan dan nilai yang secara keseluruhan menjadi landasan bagi seseorang atau masyarakat untuk memahami jagat raya dan bumi seisinya serta menentukan sikap konsep dasar untuk mengolahnya

b. Mubyarto, mengemukakan bahwa ideologi adalah sejumlah doktrin kepercayaan dan simbol-simbol sekelompok masyarakat atau satu bangsa menjadi pandangan dan pedoman kerja perjuangan untuk mencapai tujuan masyarakat atau bangsa

c. Padmo Wahjono, menyatakan bahwa ideologi merupakan kesatuan yang bulat dan utuh dari ide ide dasar sebagai suatu kelanjutan atau konsekuensi logis dari pandangan hidup bangsa.

d. Frans Magnis Suseno, menyatakan bahwa definisi ideologi dalam arti luas dan arti sempit

e. M.Sastrapratedja, menyatakan bahwa, ideologi adalah seperangkat gagasan atau pemikiran yang berorientasi pada tindakan yang diorganisasi menjadi suatu sistem yang teratur

f. Ensiklopedia Populer Politik Pembangunan Pancasila, menyatakan bahwa ideologi merupakan cabang filsafat yang mendasari ilmu ilmu seperti sosiologi,etika, dan politik

g. Kamus besar bahasa Indonesia, ideologi diartikan sebagai kumpulan konsep bersistem yang dijadikan asas pendapat yang memberikan arah dan tujuan kelangsungan hidup

SEMOGA BERMANFAAT

Semoga dengan pertanyaan yang sudah terjawab oleh firaaindriyantii dapat membantu memudahkan mengerjakan soal, tugas dan PR sekolah kalian.

Apabila terdapat kesalahan dalam mengerjakan soal, silahkan koreksi jawaban dengan mengirimkan email ke yomemimo.com melalui halaman Contact

Last Update: Fri, 23 Jul 21