Tugas : 1. Menuliskan teori-teori masuknya Islam ke Indonesia beserta

Berikut ini adalah pertanyaan dari cimeng24510 pada mata pelajaran Sejarah untuk jenjang Sekolah Menengah Atas

Tugas :1. Menuliskan teori-teori masuknya Islam ke Indonesia beserta bukti-bukti dan proses masuknya​

Jawaban dan Penjelasan

Berikut ini adalah pilihan jawaban terbaik dari pertanyaan diatas.

Menuliskan teori-teori masuknya Islam ke Indonesia beserta bukti-bukti dan proses masuknya Teori mekah, Teori gujurat, Teori persia, Teori tiongkok

Pembahasan

pada zaman dahulu di awal sejarah perkembangan agama di nusantara, penduduk menganut aliran kepercayaan Hindu budha, animisme dan dinamisme. hal tersebut didasarkan pada aliran kepercayaan yang dianut beberapa kerajaan kuno yang tersebar di seluruh kepulauan di nusantara.

masuknya Islam ke kepulauan Indonesia dibawa oleh para saudagar dengan jalan agama yang damai, penuh ketentraman , persamaan dan persaudaraan, tidak ada perbedaan antara suku,ras, etnis, kasta, dan lainnya. Oleh karena itu Islam mudah diterima oleh semua pihak dan semakin berkembang pesat sampai ke seluruh Nusantara.

masuk dan perkembangan Islam di Indonesia jika dipandang dari segi historis dan sosiologis sangat kompleks dan terdapat banyak masalah atau pendapat terutama tentang sejarah perkembangan awal Islam terdapat beberapa perbedaan antara lain pendapat lama dan pendapat baru. pendapat baru berpendapat bahwa Islam masuk ke nusantara sekitar pada abad ke-7 masehi sedangkan menurut pendapat ulama sepakat bahwa Islam masuk ke Indonesia pada abad ke-13 Masehi.

nah masuknya Islam ke Indonesia menurut pendapat lain ada juga nih tiga teori yaitu teori Mekkah teori Gujarat dan teori Persia. berikut ini penjelasannya :

1) Teori mekah

Teori Mekah ini didasarkan atas pendapat Prof Dr Hamka. dokter Hamka berpendapat bahwa Islam telah masuk di Indonesia pada abad ke-7 masehi langsung dari Arab dengan landasan teori yaitu

  1. pada tahun ke-30 Hijriyah khalifah Utsman bin Affan mengirim delegasi ke Cina untuk memperkenalkan agama Islam dan para delegasi tersebut hingga ke kepulauan nusantara dan beberapa tahun kemudian tepatnya sekitar tahun 674 masehi Dinasti Umayyah mendirikan pangkalan dagang dan perkampungan Islam di pantai barat Sumatera
  2. Kerajaan Islam pertama di Samudra Pasai menganut aliran Mazhab Syafi'i yang persis dengan mazhab terbesar waktu itu di Mekah Arab Saudi
  3. raja-raja di Samudra Pasai menggunakan gelar Al Malik yang sama dengan gelar raja Arab Saudi

2) teori Gujarat

teori Gujarat dikemukakan oleh sarjana-sarjana kolonial Belanda seperti WF stutterheim. beliau menyatakan bahwa Islam masuk pertama kali ke Indonesia berasal dari Gujarat atau India pendapat tersebut didasarkan pada

  1. adanya batu nisan makam Sultan Malik Al Saleh di Samudra Pasai dan batu nisan di makam Maulana Malik Ibrahim di Gresik mirip dengan batu nisan yang berada di Gujarat
  2. para Dai yang datang ke Indonesia menggunakan cara dagang dan melalui jalur Arab Saudi-gujurat-kep nusantara.
  3. hubungan dagang Indonesia dengan India telah lama

3) teori Persia

Teori persia ini didasarkan pada pendapat Prof Dr Husein jayadiningrat yang menyatakan bahwa Islam masuk ke Indonesia pertama kali berasal dari Persia yang sekarang adalah Iran sekitar pada abad ke-13 Masehi Beliau memiliki pendapat berdasarkan kajian terhadap bahasa dan beberapa peristiwa atau kebiasaan yang dilakukan oleh masyarakat Indonesia di berbagai daerah misalnya

  1. adanya istilah-istilah dari bahasa Persia dalam keagamaan seperti Bang - Abas - dikit padahal istilah dalam bahasa Arabnya adalah adzan - wudhu - masjid
  2. mengeja huruf Alquran menggunakan istilah bahasa Persia contoh Jabar (a), jeer (i) dan pees (u) .pada bahasa Arabnya memiliki istilah fathah (u),kasrah, (i) dan dhommah (u)
  3. peristiwa Asyura yang diperingati pada tanggal 10 Muharram atas meninggalnya Sayyid Husein kegiatan tersebut biasanya digunakan di Persia namun juga dilakukan oleh masyarakat Jawa
  4. kesamaan ajaran sufi yang dianut oleh Syekh Siti Jenar yaitu "menunggal ing kawulo Gusti" dengan ajaran Sufi dari Iran yang dianut oleh AL hallaj yaitu "ana Al Haq "
  5. adanya perkampungan leren yang merupakan nama salah satu suku yang berada di Iran

4) Teori tiongkok

menurut teori tiongkok, persebaran agama islam tidak luput dari kunjungan Laksamana ceng ho ke nusantara. teori ini memiliki landasan yaitu :

  1. Ditemukannya masjid bergaya gaya arsitektur China di tanah Jawa
  2. Raden Fatah yang meruapakan Sultan Demak adalah seorang ulama yang memiliki darah keturunan China.
  3. terdapat pedagang yang singgah ke Indonesia pada catatan sejarah cina.
  4. Penulisan nama - nama Kesultanan Demak menggunakan nama China.

Pelajari lebih lanjut :

  1. Materi tentang teori dan bukti masuknya agama Islam di Indonesia yomemimo.com/tugas/16088069
  2. Materi tentang teori mekah yomemimo.com/tugas/22740327
  3. Materi tentang teori gujurat yomemimo.com/tugas/251897
  4. Materi tentang teori persia yomemimo.com/tugas/7223911
  5. Materi tentang teori tiongkok yomemimo.com/tugas/27722853

Detail Lebih lanjut

Kelas : 10

Mapel : Sejarah

Bab : 3

Materi : Indonesia Zaman Praaksara: Awal Kehidupan Mausia Indonesia

Kode soal : 3

Kode kategorisasi : 10.3.3

Semoga dengan pertanyaan yang sudah terjawab oleh AqZzz dapat membantu memudahkan mengerjakan soal, tugas dan PR sekolah kalian.

Apabila terdapat kesalahan dalam mengerjakan soal, silahkan koreksi jawaban dengan mengirimkan email ke yomemimo.com melalui halaman Contact

Last Update: Sun, 29 Aug 21