Bagaimana romantisme Nabi Muhammad dengan Khadijah dalam pernikahan?

Berikut ini adalah pertanyaan dari cutagustinabalqis pada mata pelajaran Sejarah untuk jenjang Sekolah Menengah Atas

Bagaimana romantisme Nabi Muhammad dengan Khadijah dalam pernikahan?

Jawaban dan Penjelasan

Berikut ini adalah pilihan jawaban terbaik dari pertanyaan diatas.

Khadijah meminta salah satu sahabatnya, Nafisah binti Munyah untuk meminang Nabi Muhammad SAW.

"Muhammad, aku Nafisah binti Munyah. Aku datang membawa berita tentang seorang perempuan agung, suci, dan mulia. Pokoknya ia sempurna, sangat cocok denganmu. Kalau kau mau, aku bisa menyebut namamu di sisinya," kata Nafisah kepada Muhammad, dikutip dari buku Bilik-bilik Cinta Muhammad (Nizar Abazhah, 2018).

Khadijah merupakan istri pertama Nabi Muhammad. Di mana riwayat mahsur menyebutkan kalau saat menikah Khadijah berusia 40 tahun, dan Rasulullah berusia 25 tahun. Tapi, perbedaan usia tak menjadi penghalang rumah tangga mereka, Bun.

"Selisih usia tidak menjadikan Rasulullah SAW canggung apalagi kehilangan kendali sebagai seorang suami. Apalagi Khadijah berasal dari keturunan suku yang mulia. Di samping akhlak dan pribadinya yang luar biasa,"

Selama menikah dengan Khadijah, Nabi Muhammad tak pernah menikahi wanita lain. Itu sebabnya, banyak yang mengatakan Khadijah adalah cinta sejati Rasulullah.

Sejak awal menikah, paman Nabi, Abu Thalib mengatakan kalau Nabi Muhammad bukanlah sosok yang berharta. Tapi, tak perlu diragukan lagi jika Muhammad SAW adalah sosok yang sangat mulia.

Ternyata, pihak Khadijah juga tak mempermasalahkan hal itu. Perwakilan keluarga juga menegaskan kalau mereka menerima pinangan Nabi Muhammad karena memang telah terpikat kemuliaannya.

"Yang menarik meskipun Khadijah kaya, cantik, dan orang kaya tapi akhlak serta kepribadiannya luar biasa. Menempatkan Rasulullah yang lebih muda dan tidak membawa apa-apa (harta) di atasnya," terang Hafidz menambahkan.

"Tak pernah sekalipun Khadijah meninggikan kata-kata terhadap suaminya tercinta, menjadikan hati Rasulullah tenang, tentram dan membuat Nabi merasa dihormat. Kenangan hidup Nabi dan Khadijah luar biasa. Putra-putri mereka luar biasa, karena rumah tangga yang dibangun dengan cinta dan ketaatan pada Allah SWT,” tambahnya.

Ditegaskan Hafidz kalau cinta pada Khadijah benar-benar melekat di hati Rasulullah. Dia meyakinkan kalau cinta Muhhamad SAW pada Khadijah tak pernah tergantikan.

"Bahkan bayangannya pun tak tergantikan meski orangnya telah tiada. Cinta pertama di hati Rasulullah," terangnya.

Khadijah pula, istri yang menemani Rasulullah menerima wahyu untuk pertama kalinya. Saat Nabi Muhammad gemetar dan ketakutan setelah bertemu Jibril AS, Khadijah datang menemani dan memberinya selimut.

Selain itu, Khadijah merupakan salah satu orang yang sangat cermat membaca kerasulan Muhammad SAW. Saat Nabi bimbang dan cemas, Khadijah memantapkannya. Dari situlah, Khadijah disebut sebagai mujtahhid pertama perempuan dalam sejarah Islam.

Mujtahhid sendiri berarti seseorang yang memiliki kemampuan untuk melakukan inferensi hukum-hukum syariat dari sumber-sumber yang terpercaya dan muktabar. Khadijah berijtihad dan menggali tanda-tanda kerasulan suaminya, sebelum diangkat menjadi Rasul sebagai tanda-tanda atas kebenaran risalahnya.

"Khadijah adalah ibu orang-orang beriman, termasuk bagi Rasulullah," ungkap para ulama 'arifin (tajam mata hatinya). Mereka mengarungi rumah tangga selama 25 tahun,hingga Khadijah meninggal dunia.

Keduanya hidup dengan perasaan cinta satu sama lain. Meskipun Khadijah telah wafat tapi cinta Rasulullah kepadanya tak pernah padam. Itu sebabnya menurut Quraish Shihab dalam bukunya Pengantin Alquran, cinta Muhammad SAW pada Khadijah adalah puncak cinta yang diperagakan laki-laki kepada perempuan. Begitu pula sebaliknya

Semoga dengan pertanyaan yang sudah terjawab oleh firdausrafael22 dapat membantu memudahkan mengerjakan soal, tugas dan PR sekolah kalian.

Apabila terdapat kesalahan dalam mengerjakan soal, silahkan koreksi jawaban dengan mengirimkan email ke yomemimo.com melalui halaman Contact

Last Update: Tue, 01 Feb 22