1.jepang sejak melakukan restorasi mengalami kemajuan pesat. saalah satunya di

Berikut ini adalah pertanyaan dari nrhamadhanty pada mata pelajaran Sejarah untuk jenjang Sekolah Menengah Atas

1.jepang sejak melakukan restorasi mengalami kemajuan pesat. saalah satunya di bidang industri.Hal ini berdampak pada kehidupan bangsa jepang di kemudian hari yang salah satunya adalah berani melakukan ekspansi ke wilayah Asia. indonesia yng saat itu dikuasai kolonial india belanda menjadi korbannyal. Jelaskan tujuan jepang menguasai wilayah indonesia!2.pada awal- awal pendudukannya jepang berusaha keras menarik simpati bangsa indonesia.jelaskan usaha jepang untuk menarik simpati bangsa indonesia!​

Jawaban dan Penjelasan

Berikut ini adalah pilihan jawaban terbaik dari pertanyaan diatas.

1. Tujuan utama Jepang menduduki Indonesia adalah untuk menguasai sumber-sumber alam, terutama minyak bumi, guna mendukung potensi perang Jepang serta mendukung industrinya.

2. Untuk menarik simpati dari rakyat Indonesia sebanyak mungkin, banyak taktik yang telah Jepang kerahkan, di antaranya adalah :  

• Mendirikan berbagai organisasi bersifat sosial kemasyarakatan seperti Gerakan Tiga A, Putera, MIAI, dan Masyumi.

• Meyakinkan Indonesia bahwa Jepang merupakan saudara tua.

•Mengizinkan pengibaran bendera merah putih milik Indonesia di samping bendera hinomaru milik Jepang.

• Memutarkan lagu Indonesia Raya di samping lagu Kimigayo milik Jepang melalui radio.

• Mempropagandakan bahwa barang buatan Jepang itu menarik dan murah, sehingga dapat dibeli oleh masyarakat Indonesia.

Semoga dengan pertanyaan yang sudah terjawab oleh dksxoxo dapat membantu memudahkan mengerjakan soal, tugas dan PR sekolah kalian.

Apabila terdapat kesalahan dalam mengerjakan soal, silahkan koreksi jawaban dengan mengirimkan email ke yomemimo.com melalui halaman Contact

Last Update: Fri, 29 Apr 22