Buatlah ceramah tentang kematian​

Berikut ini adalah pertanyaan dari AssyillaNanda pada mata pelajaran Sejarah untuk jenjang Sekolah Dasar

Buatlah ceramah tentang kematian​

Jawaban dan Penjelasan

Berikut ini adalah pilihan jawaban terbaik dari pertanyaan diatas.

Jawaban:

Contoh ceramah tentang kematian adalah sebagai berikut.

Saudara-saudari yang saya kasihi. Gereja katolik menganggap kematian sebagai sebuah tanda cinta kasih Allah. Kematian tidak hanya tentang kepergian orang yang kita kasihi, melainkan juga ajakan untuk menyerahkan diri kepada Sang Ilahi.

Kadang kala kita termakan oleh pandangan masyarakat umum yang menempatkan kematian hanya sebagai ajang kesedihan. Kematian dianggap sebagai momen selesainya kehidupan dan tidak ada lagi setelahnya. Padahal, jika kita belajar pada Kritus, kematian adalah sebuah keindahan tersendiri. Meski kematian adalah buah dari dosa yang kita lakukan dan dosa asal, namun dengan kematian kita setidaknya mengambil bagian dalam wafat Kristus. Kristus yang kita kasihi mengizinkan kita untuk ambil bagian dalam wafatnya yang menyelamatkan.

Oleh karena itu, sudah sepantasnya kita menempatkan kematian sebagai momen untuk semakin mencintai Kristus lebih dalam lagi. Mari kita mulai menempatkan kematian sebagai panggilan bagi kita untuk semakin mencintai Allah dan sesama.

Penjelasan:

Ceramah merupakan salah satu jenis pidato. Secara khusus, ceramah merupakan pidato yang menekankan pada pengajaran iman suatu agama atau kepercayaan. Oleh karena itu, ceramah biasanya mengandung nilai-nilai yang dapat diteladani oleh umat agama/kepercayaan tertentu.

Semoga dengan pertanyaan yang sudah terjawab oleh MelvinaEvelyn dapat membantu memudahkan mengerjakan soal, tugas dan PR sekolah kalian.

Apabila terdapat kesalahan dalam mengerjakan soal, silahkan koreksi jawaban dengan mengirimkan email ke yomemimo.com melalui halaman Contact

Last Update: Tue, 10 Aug 21