26.Ny. M umur 40 tahun mempunyai 2 orang anak, datang

Berikut ini adalah pertanyaan dari anna7983 pada mata pelajaran SBMPTN untuk jenjang Sekolah Menengah Pertama

26.Ny. M umur 40 tahun mempunyai 2 orang anak, datang ke Pelayanan kesehatan D. Dalam satu tahun terakhir ini mengalami menstruasi tidak teratur, sering mengalami panas di muka, kemerahan, demam. Hasil anamnesa ny. M mengalami menstruasi pertama pada usia 9 tahun. Sesuai dengan data di atas kemungkinan Ny. M mengalami

Jawaban dan Penjelasan

Berikut ini adalah pilihan jawaban terbaik dari pertanyaan diatas.

dari data kemunkingan nyonya m mengalami menopause

Penjelasan:

Tanda tanda menopause adalah :

1. Menstruasi tidak teratur

Saat mendekati masa menopause, wanita mungkin akan mengalami perubahan siklus menstruasi yang ditandai dengan haid yang tidak teratur atau berubah-ubah.

Menstruasi yang sebelumnya lancar dan teratur bisa datang lebih cepat atau lebih lama dan durasinya lebih singkat. Jumlah darah yang keluar saat menstruasi juga mungkin akan lebih banyak, lebih sedikit, atau mungkin hanya berupa bercak darah atau flek.

2. Masalah pada saluran kemih

Wanita yang telah memasuki masa menopause biasanya akan mengalami inkontinensia urine atau sulit menahan pipis, buang air kecil menjadi lebih sering, hingga nyeri atau anyang-anyangan saat buang air kecil.

Keluhan-keluhan tersebut terjadi akibat jaringan di vagina dan saluran kemih yang menipis dan kehilangan elastisitasnya.

Sementara itu, penurunan kadar estrogen dalam tubuh yang terjadi menjelang masa menopause dapat membuat wanita lebih rentan terhadap infeksi, termasuk infeksi saluran kemih (ISK).

3. Sensasi rasa panas (hot flashes)

Rasa panas yang menyebar dari wajah dan leher hingga ke tubuh merupakan tanda menopause yang paling umum. Pada sebagian wanita, keluhan ini dapat muncul lebih awal saat siklus haid masih berlangsung.

Munculnya rasa panas ini biasanya terjadi secara tiba-tiba dan tidak diketahui apa pencetusnya. Selain rasa panas, gejala lain yang dirasakan adalah tubuh berkeringat, kemerahan, dan dada berdebar-debar.

4. Sulit tidur atau insomnia

Menjelang menopause, wanita bisa menjadi lebih susah tidur atau mengalami insomnia. Hal ini disebabkan oleh kadar estrogen dan progesteron dalam tubuh yang terus menurun.

Wanita yang mengalami keluhan ini akan lebih mudah terbangun di malam hari dan sulit untuk tidur kembali. Saat menopause terjadi, kualitas tidur pun bisa berkurang, sehingga tubuh masih saja terasa lelah dan kurang berenergi setelah bangun tidur.

5. Vagina kering

Tanda menopause ini terjadi karena penurunan produksi hormon estrogen dan progesteron dalam tubuh wanita di masa menopause. Hal ini dapat menyebabkan produksi cairan pelumas alami vagina menjadi berkurang, sehingga menyebabkan vagina menjadi kering.

Vagina kering biasanya dideskripsikan sebagai rasa tidak nyaman, gatal, atau perih di sekitar vagina. Wanita yang mengalami vagina kering juga akan merasakan nyeri saat berhubungan intim.

6. Gairah seks menurun

Penurunan hormon estrogen yang terjadi saat menopause dapat membuat klitoris menjadi kurang peka terhadap rangsangan seksual, serta vagina menjadi kering dan kurang elastis. Tanda menopause yang satu ini dapat menyebabkan gairah seks menurun dan wanita menjadi sulit orgasme.

7. Masalah psikologis

Perubahan hormon di dalam tubuh wanita yang sedang menopause turut memberi berdampak pada perubahan emosi dan kondisi psikologisnya. Menjelang dan selama menopause, wanita akan menjadi lebih mudah tersinggung dan sedih, merasa cepat lelah dan tidak bersemangat, serta lebih mudah cemas dan mengalami mood swing.

Selain tanda-tanda menopause di atas, beberapa wanita juga mungkin akan mengalami keluhan berupa:

Nyeri otot

Tulang lebih rapuh

Bentuk payudara berubah

Peningkatan berat badan

Kulit tampak kering dan kusam

Peningkatan kadar kolesterol

Semoga dengan pertanyaan yang sudah terjawab oleh muhammadanshari212 dapat membantu memudahkan mengerjakan soal, tugas dan PR sekolah kalian.

Apabila terdapat kesalahan dalam mengerjakan soal, silahkan koreksi jawaban dengan mengirimkan email ke yomemimo.com melalui halaman Contact

Last Update: Thu, 01 Jul 21