Bu Ami adalah seorang guru mata pelajaran Ekonomi yang telah

Berikut ini adalah pertanyaan dari verralahat906 pada mata pelajaran SBMPTN untuk jenjang Sekolah Menengah Atas

Bu Ami adalah seorang guru mata pelajaran Ekonomi yang telah memiliki sertifikat pendidik. Bu Ami seringkali mengajar dengan metode studi kasus, di mana ia membawa kasus perekonomian yang terjadi di Indonesia di kelas yang ia ampu. Karena status Bu Ami yang juga merupakan ibu rumah tangga, kerap kali secara tidak sadar Bu Ami mencurahkan situasi ekonominya dengan mengatakan bahwa gaji yang ia terima tidak sebanding dengan kenaikan harga kebutuhan pokok. Berdasarkan ilustrasi di atas, berikanlah analisis Anda mengenai kompetensi yang dimiliki oleh Bu Ami! ​

Jawaban dan Penjelasan

Berikut ini adalah pilihan jawaban terbaik dari pertanyaan diatas.

Berdasarkan gambaran pengalaman mengajar dari bu Ami, yang bersumber dari permasalahan situasi ekonomi, bu Ami menggunakan metode mengajar studi kasus. Dalam hal ini studi kasus diangkat dari kasus nyatayang dialami oleh bu Ami dimanakondisi ekonomi bu Ami terkadang dalam keadaan kurang baik karena gaji yang diterima bu Ami sebagai guru tidak sesuai dengan kebutuhan pokok yang sering mengalami kenaikan. Ilustrasi kisah mengajar bu Ami menggambarkan bahwa bu Ami sedang menerapkan kompetensi sosial.

Pembahasan

Dalam proses belajar mengajar, seorang guru harus memiliki 4 kompetensi guru, yaitu kompetensi pedagogik, kompetensi kepribadian, kompetensi sosial, dan kompetensi profesional.

Kompetensi pedagogik yaitu kemampuan seorang guru dalam merancang pembelajaran, melaksanakan pembelajaran, memahami kondisi peserta didik saat belajar, memahami kemampuan pengetahuan peserta didik melalui kegitan evaluasi dan membantu peserta didik mengembangkan bakat yang dimiliki.

Kompetensi Kepribadian adalah kemampuan secara pribadi guru, dimana guru diharapkan memiliki pribadi yang mulia, dewasa, berakhlak baik, yang dapat dijadikan contoh yang baik bagi peserta didik.

Kompetensi sosial yaitu kemampuan yang dimiliki oleh seorang guru untuk berkomunikasi dengan siswa, yang dapat dilihat saat guru mengajar, cara berkomunikasi dengan sesama guru, orang tua siswa, dan masyarakat.

Kompetensi profesional. yaitu kemampuan dalam menguasai materi, termasuk didalamnya kemampuan dalam membuat RPP, merancang pembelajaran, dan melakukan evaluasi.

Pelajari lebih lanjut

Materi tentang kompetensi profesional guru dari aspek paedagogis yomemimo.com/tugas/51063138

#BelajarBersamaBrainly #SPJ1

Semoga dengan pertanyaan yang sudah terjawab oleh equivocactor dapat membantu memudahkan mengerjakan soal, tugas dan PR sekolah kalian.

Apabila terdapat kesalahan dalam mengerjakan soal, silahkan koreksi jawaban dengan mengirimkan email ke yomemimo.com melalui halaman Contact

Last Update: Sun, 15 Jan 23