Berikut ini adalah pertanyaan dari ayul1237 pada mata pelajaran PPKn untuk jenjang Sekolah Menengah Pertama
Program dan kegiatan untuk peningkatan kualitas pendidikan telah banyak dilakukan. menurut pendapat anda, apa masalah utama kita sehingga kualitas pendidikan belum meningkat secara signifikan?
Jawaban dan Penjelasan
Berikut ini adalah pilihan jawaban terbaik dari pertanyaan diatas.
Kualitas pendidikan di Indonesia belum meningkat secara signifikan disebabkan oleh beberapa faktor, diantaranya :
- Biaya pendidikan yang mahal.
- Kesejahteraan guru yang masih rendah.
- Kualitas guru yang masih rendah berimbas pada rendahnya prestasi siswa.
- Minimnya fasilitas sarana dan prasarana pendidikan.
- Relevansi antara pendidikan dengan kebutuhan yang masih rendah.
- Tidak adanya pemerataan pendidikan.
Penjelasan:
Solusi agar kualitas pendidikan di Indonesia meningkat, yaitu :
- Membuat kebijakan yang mengatur mengenai biaya pendidikan yang terjangkau oleh masyarakat. Dan perlu dibuat program sekolah gratis bagi seluruh masyarakat dari tingkat SD hingga SMA.
- Menghilangkan posisi guru honorer dan buat semua guru menjadi pegawai tetap yang mempunyai penghasilan yang cukup agar guru bisa sejahtera.
- Menerapkan standar kompetensi terhadap guru secara menyeluruh.
- Membuat pengadaan fasilitas sarana dan prasarana pendidikan secara merata di seluruh negeri.
- Menerapkan standar kewajiban bagi masyarakat Indonesia untuk berpendidikan minimal SMA.
- Mendirikan tempat pendidikan yang merata hingga seluruh pelosok negeri dengan standar yang sama anatar satu dengan yang lain.
Pelajari Lebih Lanjut :
Cara meningkatkan partisipasi pendidikan : yomemimo.com/tugas/1062973
#BelajarBersamaBrainly
Semoga dengan pertanyaan yang sudah terjawab oleh dewimuthi dapat membantu memudahkan mengerjakan soal, tugas dan PR sekolah kalian.
Apabila terdapat kesalahan dalam mengerjakan soal, silahkan koreksi jawaban dengan mengirimkan email ke yomemimo.com melalui halaman Contact
Last Update: Wed, 04 May 22