Berikut ini adalah pertanyaan dari kirezs1122 pada mata pelajaran PPKn untuk jenjang Sekolah Menengah Pertama
Perhatikan bacaan dibawah ini…!! "Mengenal Permainan GO, BACK, SLOW, DOOr(GOBAK SODOR). Indonesia memiliki kesenian dan budaya yang beragam. Salah satunya ialah permainan tradisional yang dimiliki oleh hampir setiap daerah di Indonesia. Jawa Tengah, salah satu provinsi di Indonesia, memiliki permainan tradisional yang bernama gobak sodor. Zaman dahulu, permainan ini sangat populer. Masyarakat, khususnya anak-anak, sering menghabiskan waktu untuk bermain gobak sodor. Permainan tradisional ini dimainkan dalam grup dan melibatkan dua tim. Tiap tim terdiri dari tiga hingga lima orang. Biasanya, permainan ini dimainkan di dalam lapangan segiempat berukuran meter yang dibagi menjadi enam bagian. Anggota tim yang mendapat giliran untuk menjaga lapangan dibagi dua, yakni penjaga batas horizontal dan penjaga batas vertikal. Anggota yang berjaga di garis horizontal harus berusaha untuk menghalangi lawan agar tidak melewati garis batas. Sementara itu, anggota yang berjaga di garis vertikal mempunyai akses terhadap keseluruhan garis batas vertikal yang terletak di tengah lapangan. Selanjutnya, tim lawan harus melewati garis hingga baris paling belakang. Kemudian, lawan harus kembali lagi melewati penjagaan hingga baris paling depan. Sebenarnya, permainan ini tidak hanya ada di Pulau Jawa, tetapi juga ada di wilayah lain. Namun, nama permainan ini berbeda meskipun dimainkan dengan cara yang sama. Di Kepulauan Natuna, misalnya, permainan ini dikenal dengan nama galah. Di Riau, permainan ini dikenal dengan nama galah panjang. Di Jawa Barat, namanya pun berubah menjadi galah asin. Sementara itu, di Makassar, permainan ini dikenal sebagai asing dan di daerah Batak Toba disebut permainan margala. Terlepas dari beragamnya nama permainan ini, perlu diketahui bahwa gobak sodor bukan hanya permainan yang menyenangkan dan menarik saja, tetapi juga memiliki manfaat tersendiri bagi pemainnya. Sebuah penelitian mengungkapkan bahwa terdapat nilai-nilai pembelajaran kompetisi sosial pada permainan gobak sodor. Pada permainan ini, si pemain akan berusaha mengelabuhi lawan agar temannya dapat melewati garis. Melalui hal tersebut, rasa kebersamaan, kekompakan, serta semangat kerja sama dalam diri para pemain dapat terasah. Permainan ini juga mengajarkan kita untuk tidak putus asa dan tetap berusaha karena selama bermain, lawan yang berhasil melewati garis tidak boleh langsung membuat pemain putus asa. Masih banyak lagi nilai karakter yang dapat digali dari permainan tradisional Gobak Sodor maupun permainan tradisional di seluruh Indonesia. Beragam bentuk permainan tradisional tersebar di seluruh pelosok Nusantara Baik yang dimainkan dengan kelompok kecil atau besar. Sebagai generasi bangsa yang kaya budaya dan tradisi, sudah seharusnya kita melestarikan permainan tradisional. Sebagai langkah awal membentuk karakter anak Indonesia yang takwa, cerdas, bertata krama, dan bermartabat. Berdasarkan teks diatas "Gobak Sodor" mengajarkan kita tentang niali-nilai kehidupan secara garis besarnya, yaitu…Pilih salah satu:
a. Ketangkasan, Kecepatan dan Kedisiplinan
b. Kejujuran, ketangkasan dan kerjasama
c. Bertanggungjawab, Ketangkasan dan Inovatif
d. Kejujuran, Kedisiplinan dan Bertanggungjawab
a. Ketangkasan, Kecepatan dan Kedisiplinan
b. Kejujuran, ketangkasan dan kerjasama
c. Bertanggungjawab, Ketangkasan dan Inovatif
d. Kejujuran, Kedisiplinan dan Bertanggungjawab
Jawaban dan Penjelasan
Berikut ini adalah pilihan jawaban terbaik dari pertanyaan diatas.
Jawaban:
C. Bertanggung jawab, ketangkasan dan inovatif
Penjelasan:
semoga membantu
Semoga dengan pertanyaan yang sudah terjawab oleh BilbinaCahyaSovina dapat membantu memudahkan mengerjakan soal, tugas dan PR sekolah kalian.
Apabila terdapat kesalahan dalam mengerjakan soal, silahkan koreksi jawaban dengan mengirimkan email ke yomemimo.com melalui halaman Contact
Last Update: Thu, 02 Jun 22