Sebutkan macam macam lembaga sosial dan sebutkan faktornya.

Berikut ini adalah pertanyaan dari graceelisabet7284 pada mata pelajaran IPS untuk jenjang Sekolah Menengah Pertama

Sebutkan macam macam lembaga sosial dan sebutkan faktornya.

Jawaban dan Penjelasan

Berikut ini adalah pilihan jawaban terbaik dari pertanyaan diatas.

Jawaban:

1. Keluarga

Keluarga adalah jenis lembaga sosial yang terkecil dan terbentuk atas dasar perkawinan dan hubungan darah. Terdapat beberapa fungsi dalam lembaga keluarga adalah sebagai berikut:

- Fungsi reproduksi: yaitu menghasilkan keturunan.

- Fungsi ekonomi: yaitu menghidupi keluarga.

- Fungsi proteksi: yaitu menciptakan ketentraman dan keterlindungan baik secara psikologis maupun fisik.

- Fungsi sosialisasi: yaitu mengenalkan anak untuk cara-cara hidup yang baik dan benar. Agar dapat berperan di masyarakat.

- Fungsi afeksi: yaitu memberikan kasih sayang.

- Fungsi pengawasan sosial: yaitu mengontrol segala aktivitas dan tingkah laku dalam keluarga mereka, hal ini biasanya dipegang oleh orang tua untuk mengawasi anaknya.

- Fungsi pemberian status: yaitu melalui perkawinan sebagai pasangan suami istri.

2. Pendidikan

Lembaga pendidikan adalah lembaga berlangsungnya proses pendidikan yang bertujuan untuk mengubah tingkah laku ke arah yang lebih baik. Lembaga pendidikan dimulai dari pra sekolah hingga pendidikan tinggi.

Lembaga pendidikan dibagi menjadi 3:

a. Pendidikan Formal

Pendidikan formal merupakan pendidikan yang dilakukan di sekolah yang diperoleh secara sistematis, teratur, bertingkat, dan dengan mengikuti syarat-syarat yang jelas. Contohnya adalah pendidikan umum, kejuruan, vokasi, profesi, keagamaan, dan khusus.

b. Pendidikan Non Formal

Pendidikan non formal berfungsi sebagai pengganti, penambah, atau menjadi pelengkap pendidikan formal dalam rangka mendukung pendidikan sepanjang hayat. Contohnya adalah lembaga kursus, kelompok belajar, lembaga pelatihan, pusat kegiatan belajar, majelis taklim, serta satuan pendidikan yang sejenis.

c. Pendidikan Informal

Lembaga pendidikan informal adalah pendidikan keluarga. Lingkungan keluarga merupakan lingkungan pendidikan pertama yang ditemui.

3. Ekonomi

Jenis-jenis lembaga sosial yang ketiga adalah lembaga ekonomi. Lembaga ekonomi merupakan bagian dari lembaga sosial yang mengatur hubungan antar manusia dalam pemenuhan kebutuhan pokok.

SEMOGA MEMBANTU:)

Semoga dengan pertanyaan yang sudah terjawab oleh stihmairoh788 dapat membantu memudahkan mengerjakan soal, tugas dan PR sekolah kalian.

Apabila terdapat kesalahan dalam mengerjakan soal, silahkan koreksi jawaban dengan mengirimkan email ke yomemimo.com melalui halaman Contact

Last Update: Mon, 09 Jan 23