3 contoh kerja sama kementrian pendidikan dan penjelasannya(bukan kerja sama

Berikut ini adalah pertanyaan dari antikba pada mata pelajaran PPKn untuk jenjang Sekolah Menengah Pertama

3 contoh kerja sama kementrian pendidikan dan penjelasannya(bukan kerja sama asean dan bukan fungsi kementrian pendidikan)​

Jawaban dan Penjelasan

Berikut ini adalah pilihan jawaban terbaik dari pertanyaan diatas.

Kerja Sama di bidang pendidikan dan kebudayaan antara dua negara tetangga yaitu Indonesia dan Malaysia

Penjelasan:

Kerja Sama di bidang pendidikan dan kebudayaan antara dua negara tetangga yaitu Indonesia dan Malaysia akan terus ditingkatkan. Menteri Pendidikan dan Kebudayaan (Mendikbud) Republik Indonesia, Muhadjir Effendy, menerima kunjungan kerja Menteri Pendidikan Malaysia, Maszlee bin Malik, di kantor Kemendikbud Jakarta, Jumat (11/01/2019). Sejumlah hal dibahas dalam pertemuan kedua menteri pendidikan tersebut.

Selama ini kerja sama bidang pendidikan dan kebudayaan antara Indonesia dan Malaysia sudah terjalin baik, namun akan terus ditingkatkan. Mendikbud Muhadjir Effendy mencontohkan bentuk kerja sama tersebut antara lain para siswa Indonesia sudah beberapa kali tampil dalam ajang kebudayaan di Malaysia. Selain itu, juga ada pertukaran pelajar yang akan ditingkatkan dengan mekanisme youth camp dan terdapatnya sekolah Indonesia di Malaysia.

Mendikbud juga mengapresiasi kunjungan kerja Menteri Pendidikan Malaysia tersebut dan berharap banyak manfaat yang bisa diambil dari kunjungan ini. "Kami mengucapkan terima kasih kepada Bapak Menteri dan seluruh delegasi Malaysia atas kehadirannya. Mudah-mudahan kehadiran ini akan membawakan manfaat yang baik untuk Indonesia maupun Malaysia dan kerja sama antara dua negara serumpun akan terus dan semakin merdu," tutur Mendikbud.

Menteri Pendidikan Malaysia Maszlee bin Malik juga menyampaikan hal yang serupa, bahwa hubungan antara kedua negara adalah istimewa, satu rumpun, satu leluhur, dan bersaudara. "Pembinaan sejarah di masa depan bermula.

SEMOGA MEMBANTU

Semoga dengan pertanyaan yang sudah terjawab oleh zerolatamayamukti dapat membantu memudahkan mengerjakan soal, tugas dan PR sekolah kalian.

Apabila terdapat kesalahan dalam mengerjakan soal, silahkan koreksi jawaban dengan mengirimkan email ke yomemimo.com melalui halaman Contact

Last Update: Thu, 07 Jul 22