Cari penyimpangan terhadap UUD 145 pada masa periode awal kemerdekaan

Berikut ini adalah pertanyaan dari wacihjamaludin479 pada mata pelajaran PPKn untuk jenjang Sekolah Menengah Pertama

Cari penyimpangan terhadap UUD 145 pada masa periode awal kemerdekaan & jelaskan!​

Jawaban dan Penjelasan

Berikut ini adalah pilihan jawaban terbaik dari pertanyaan diatas.

Jawaban:

Bentuk penyimpanganterhadapPancasila pada awal kemerdekaan (1945-1959) banyak didominasi oleh aksi-aksi atau upaya pengubahan Ideologi negara Pancasila dengan bentuk pemberontakan.

Pembahasan

Berikut ini bentuk penyimpangan terhadap pancasila pada awal kemerdekaan:

  • Pemberontakan DII/TII yang dipimpin oleh Kartosuwiryo, gerakan pemberontakan ini merupakan penyimpangan terhadap Pancasila yang terjadi pada 7 Agustus 1949 di Jawa Barat, yang bertujuan mengubah ideologi dan dasar negara Pancasila dengan Syariat Islam.
  • Pemberontakan PKI di Madiun yang dipimpin oleh Muso dan Amir Sjarifudin, gerakan pemberontakan ini merupakan penyimpangan terhadap Pancasila yang terjadi pada 18 September 1948, yang bertujuan untuk mengubah bentuk negara dan ideologi negara menjadi negara komunis yang menganut ideologi komunisme.
  • Pemberontakan Republik Maluku Selatan yang dipimpin oleh Soumokil, gerakan pemberontakan ini juga termasuk penyimpangan terhadap Pancasila terutama pada sila ketiga "Persatuan Indonesia", yang bertujuan untuk memisahkan diri dari NKRI dan membentuk negara baru.
  • Pemerintah Revolusioner Republik Indonesia (PRRI) dan perjuangan Rakyat Semesta (PERMESTA) yang dipimpin oleh letkol Ventje Sumual  pada 1957-1958, juga termasuk ke dalam gerakan yang menyimpang dari Pancasila, meskipun merupakan bentuk protes terhadap pemerintah pusat namun cara yang ditempuh hampir menggunakan cara revolusioner dengan militer yang bertentangan dengan sila ketiga memecah persatuan dan kesatuan bangsa.

Semoga dengan pertanyaan yang sudah terjawab oleh syadhakem dapat membantu memudahkan mengerjakan soal, tugas dan PR sekolah kalian.

Apabila terdapat kesalahan dalam mengerjakan soal, silahkan koreksi jawaban dengan mengirimkan email ke yomemimo.com melalui halaman Contact

Last Update: Fri, 17 Feb 23