Berikut ini adalah pertanyaan dari dwi270910 pada mata pelajaran PPKn untuk jenjang Sekolah Menengah Pertama
Jawaban dan Penjelasan
Berikut ini adalah pilihan jawaban terbaik dari pertanyaan diatas.
Siswa memang diberikan hak-hak sebagai pendukung untuk belajar di sekolah namun harus memenuhi kewajiban dan tanggung jawab di sekolah sebagai timbal balik serta untuk menaati aturan yang ada di sekolah. Berikut beberapa hak, kewajiban dan tanggung jawab siswa di sekolah:
- Hak yang didapat di sekolah
- Mendapatkan fasilitas belajar. Fasilitas yang baik di sekolah berperan penting sebagai sarana pendukung siswa untuk belajar.
- Mendapatkan pendidikan. Seseorang yang belajar di sekolah tentu saja dengan tujuan mendapatkan pendidikan yang baik dan layak, pendidikan tersebut akan memberikan pengetahuan sehingga membuat siswa menjadi cerdas.
- Mendapatkan perlindungan serta keamanan dari pihak sekolah. Hal ini penting karena selain sebagai tempat menimba ilmu, sekolah juga memberikan keamanan serta perlindungan di sekolah selama pendidikan.
- Kewajiban
- Menaati peraturan dan tata tertib sekolah. Aturan-aturan di sekolah sebagai pendidikan perilaku siswa-siswa yang belajar di sekolah.
- Hadir tepat waktu. Terlambat sudah dianggap melanggar tata tertib di sekolah, maka dengan hadir tepat waktu itu menaati peraturan di sekolah.
- Menjaga nama baik sekolah. Sekolah sebagai tempat menimba ilmu, maka harus di jaga nama baiknya oleh para siswa dengan tidak melakukan hal-hal seperti tawuran serta merusak falisitas umum.
- Tanggung jawab
- Menerima sanski jika melanggar peraturan di sekolah. Tanggung jawab setelah melanggar aturan sekolah merupakan hal penting untuk mendidik para siswa agar tidak melakukan pelanggaran lagi.
- Mengikuti serta mengerjakan tugas pembelajaran. Menimba ilmu di sekolah melalui banyak proses diantaranya dengan mengikuti serta mengerjakan tugas pembelajaran di sekolah.
- Rajin belajar. Sudah mendapatkan fasilitas dan hak-hak untuk belajar di sekolah maka sebagai tanggung jawab sudah mendapat hal-hal tersebut harus rajin belajar.
Pembahasan
Sebagai seorang siswa yang belajar di sekolah tidak akan lepas dengan hak, kewajiban dan tanggung jawab yang harus didapatkan dan dilaksanakan. Hak-hak yang didapatkan para siswa di sekolah berperan penting sebagai pendukung siswa untuk belajar di sekolah, kewajiban dan tanggung jawab yang harus siswa lakukan di sekolah akan berdampak baik kepada siswa itu sendiri.
Pelajari lebih lanjut
- Hak yang sama dimiliki siswa di sekolah yomemimo.com/tugas/6197604
- Hak-hak siswa di rumah dan di sekolah yomemimo.com/tugas/15126043
- Hak-hak siswa dan anak yomemimo.com/tugas/3515037
Detail jawaban
Kelas: 1
Mapel: PPKn
Bab: Bab 3 - Hak Anak di Rumah dan di Sekolah
Kode: 1.9.3
#TingkatkanPrestasimu
Semoga dengan pertanyaan yang sudah terjawab oleh zhella2108 dapat membantu memudahkan mengerjakan soal, tugas dan PR sekolah kalian.
Apabila terdapat kesalahan dalam mengerjakan soal, silahkan koreksi jawaban dengan mengirimkan email ke yomemimo.com melalui halaman Contact
Last Update: Sun, 10 Jan 21