Kebebasan berpendapat pernah terjadi di Indonesia pada masa sebelum order

Berikut ini adalah pertanyaan dari kurniawanp277 pada mata pelajaran PPKn untuk jenjang Sekolah Menengah Pertama

Kebebasan berpendapat pernah terjadi di Indonesia pada masa sebelum order Reformasi. Yaitu pada masa.

Jawaban dan Penjelasan

Berikut ini adalah pilihan jawaban terbaik dari pertanyaan diatas.

kebebasan berpendapat pernah terjadi di Indonesia pada masa sebelum reformasi yaitu pada masa?

Kebebasan berpendapat pada jaman orde lama masih dibatasi. Pemerintah hanya menerima pendapat – pendapat yang mendukung pemerintahan dan pemerintah tidak segan untuk menempatkan ke penjara jika ada seseorang berpendapat yang bertolak belakang maupun mengancam pemerintahan.

Kebebasan berpendapat pada orde baru masih sama dengan orde lama, akan tetapi pada jaman orde baru ini pembatasan kebebasan berpendapat ini dilakukan lebih intensif dan sistematis dimana pemerintah membentuk badan intelijen khusus untuk memantau dan mengawasi segala macam gerakan atau pendapat tokoh masyarakat dan segera menindas mereka bila dianggap membahayakan tanpa memperdulikan hak asasi manusia (HAM). Demikian juga kebebasan berkelompok. Tidak mudah membentuk partai pada jaman tersebut, tercatat hanya ada tiga partai yang ada pada jaman orde baru dan salah satunya merupakan partai dari pemerintah.

Pada masa reformasi yang dimulai pada Tahun 1998, melalui presiden B.J. Habibie kala itu, kebebasan pers atau berpendapat dibuka seluas-luasnya kepada seluruh masyarakat Indonesia, sehingga dapat dikatakan bahwa reformasi merupakan tonggak awal kebebasan berpendapat, berkelompok, dan berpartisipasi. Hal ini dibuktikan dari munculnya banyak partai di Pemilu tahun 2004 dan pemilihan kepala daerah yang dipilih langsung oleh rakyat pada era reformasi ini.

Semoga dengan pertanyaan yang sudah terjawab oleh ariansyah677 dapat membantu memudahkan mengerjakan soal, tugas dan PR sekolah kalian.

Apabila terdapat kesalahan dalam mengerjakan soal, silahkan koreksi jawaban dengan mengirimkan email ke yomemimo.com melalui halaman Contact

Last Update: Wed, 15 Feb 23