Sultan ageng tirtayasa sultan hasanuddin tuanku imam bonjol pangeran diponegoro

Berikut ini adalah pertanyaan dari adindarosiana7294 pada mata pelajaran PPKn untuk jenjang Sekolah Menengah Pertama

Sultan ageng tirtayasa sultan hasanuddin tuanku imam bonjol pangeran diponegoro kapitan pattimura i gusti ketut jelantik uraian aspek informasi​

Jawaban dan Penjelasan

Berikut ini adalah pilihan jawaban terbaik dari pertanyaan diatas.

Jawaban:

SULTAN AGENG TIRTAYASA

Sultan Ageng Tirtayasa atau yang disebut Pangeran Surya adalah seorang Pahlawan Nasional yang lahir di Banten pada tahun 1631. Beliau merupakan seorang gerilyawan yang ikut berjuang melawan penjajahan Belanda.

SULTAN HASANUDDIN

Sultan Hasanuddin atau yang disebut I Mallombasi Muhammad Bakir Daeng Mattawang Karaeng Bonto Mangape adalah seorang pahlawan nasional yang lahir di Sulawesi Selatan 1631. Ia memimpin perjuangan melawan kolonial Belanda yang berusaha menguasai perdagangan di Sulawesi Selatan.

TUANKU IMAM BONJOL

Tuanku Imam Bonjol adalah seorang tokoh pahlawan Nasional Islam yang lahir di Sumatera Barat 1772. Ia berkontribusi besar dalam Perang Padri melawan kolonial Belanda. Ia meninggal pada tahun 1864 dalam pengasingannya.

PANGERAN DIPONEGORO

Pangeran Diponegoro atau yang dikenal dengan sebutan Bendara Pangeran Harya Dipanegara, adalah Pahlawan Nasional yang lahir di Yogyakarta tahun 1785. Ia memimpin perjuangan dalam Perang Jawa melawan Pemerintah Hindia Belanda dimana diketahui perang ini memakan korban paling banyak. Ia meninggal di Benteng Rotterdam, Makasar 1855.

KAPITAN PATTIMURA

Kapitan Pattimura adalah seorang Pahlawan Nasional Maluku yang lahir tahun 1783. Ia merupakan pahlawan yang ikut memberontak melawan VOC, dan akhirnya meninggal pada usia 34 tahun (1817).

I GUSTI KETUT JELANTIK

I Gusti Ketut Jelantik adalah seorang patih Kerajaan Buleleng. Ia berkontribusi besar dalam Perang Jagaraga (Bali) melawan Kolonial Hindia Belanda. Ia gugur pada tahun 1849.

Penjelasan:

semoga membantu @vn76®

Semoga dengan pertanyaan yang sudah terjawab oleh officialalvanvaiz dapat membantu memudahkan mengerjakan soal, tugas dan PR sekolah kalian.

Apabila terdapat kesalahan dalam mengerjakan soal, silahkan koreksi jawaban dengan mengirimkan email ke yomemimo.com melalui halaman Contact

Last Update: Sun, 17 Apr 22