sebutkan perwujudan nilai pancasila dalam bidang ekonomi 5 buah​

Berikut ini adalah pertanyaan dari makilalmunawar pada mata pelajaran PPKn untuk jenjang Sekolah Menengah Pertama

Sebutkan perwujudan nilai pancasila dalam bidang ekonomi 5 buah

Jawaban dan Penjelasan

Berikut ini adalah pilihan jawaban terbaik dari pertanyaan diatas.

Jawaban:

Sistem perekonomian yang dikembangkan adalah sistem ekonomi yang dijiwai oleh nilai-nilai Pancasila. Landasan operasional sistem ekonomi yang berdasarkan nilai-nilai Pancasila ditegaskan dalam UUD Negara Republik Indonesia Tahun 1945 pasal 33, yang menyatakan beberapa hal sebagai berikut:

1. Perekonomian disusun sebagai usaha bersama berdasar atas asas kekeluargaan.

2. Cabang-cabang produksi yang penting bagi negara dan menguasai hajat hidup orang banyak dikuasai oleh negara.

3. Bumi dan air dan kekayaan alam yang terkandung di dalamnya dikuasai oleh negara dan dipergunakan untuk sebesar-besar kemakmuran rakyat.

4. Perekonomian nasional diselenggarakan berdasar atas demokrasi ekonomi dengan prinsip kebersamaan, efisiensi berkeadilan, berkelanjutan, berwawasan lingkungan, kemandirian, serta dengan menjaga keseimbangan kemajuan dan kesatuan ekonomi nasional.

5. Perekonomian dilakukan atas dasar kesepakatan bersama serta dilandasi dengan adanya rasa kekeluargaan antar anggota.

6. Perekonomian pada usaha-usaha produksi yang bersifat penting atau urgensi bagi Negara, perekonomian tersebut mempunyai nilai-nilai yang terdapat didalamnya.

Dan dipergunakan untuk kepentingan bersama, tidak bersifat  individual dan juga hasil-hasilnya dapat dikuasai oleh Negara dengan tujuan untuk memenuhi kebutuhan masyarakat.

7. Alam semesta berupa bumi, air, hutan, dan kekayaan alam yang mempunyai nilai di dalamnya maka hasil dari alam semesta di berikan kepada Negara.

Semata-mata bukan hanya untuk kepentingan individual melainkan dipergunakan untuk kepentingan dan kemakmuran rakyat itu sendiri.

8. Adanya pelaksanaan perekonomian nasional yang diselenggarakan atas dasar demokrasi ekonomi, dimana didalamnya terdapat beberapa prinsip, yaitu:

a. Prinsip Kebersamaan

Prinsip ini menganut dengan adanya rasa kebersamaan, suatu usaha dilakukan secara bersama-sama.

b. Efisiensi Keadilan

Terdapat keadilan yang merata dengan tujuan tidak ada tumpang tindih antara satu sama lain.

c. Berkelanjutan

Usaha yang berbasiskan pada perekonomian diharapkan mempunyai dampak untuk ke depannya, serta memikirkan untuk masa yang akan datang.

d. Berwawasan Terhadap Lingkungan

Berbagai wujud sistem ekonomi, baik yang sudah ada dalam masyarakat Indonesia maupun sebagai bentuk pengaruh asing, dapat dikembangkan selama sesuai dengan nilai-nilai Pancasila.

Dalam masyarakat saat ini, sudah dikenal adanya bank, supermarket, mall, bursa saham, perusahaan dan lain sebagainya. Semua lembaga perekonomian tersebut, dapat diterima selama sesuai dengan nilai-nilai Pancasila.

Koperasi adalah soko guru perekonomian berdasarkan pada Pancasila.

Semoga dengan pertanyaan yang sudah terjawab oleh ardiwardoyo2005 dapat membantu memudahkan mengerjakan soal, tugas dan PR sekolah kalian.

Apabila terdapat kesalahan dalam mengerjakan soal, silahkan koreksi jawaban dengan mengirimkan email ke yomemimo.com melalui halaman Contact

Last Update: Thu, 24 Nov 22