Jelaskan makna yang terkandung dalam Pancasila dari sila pertama sampai

Berikut ini adalah pertanyaan dari marianovelia8133 pada mata pelajaran PPKn untuk jenjang Sekolah Menengah Pertama

Jelaskan makna yang terkandung dalam Pancasila dari sila pertama sampai sila kelima dan berikan contohnya.

Jawaban dan Penjelasan

Berikut ini adalah pilihan jawaban terbaik dari pertanyaan diatas.

Jawaban:

Makna sila ke 1 :

Negara memfasilitasi tumbuh kembangnya agama dan iman penduduknya serta menjadi mediator saat terjadi konflik agama, pengakuan seluruh bangsa Indonesia bahwa Tuhan yg Maha Esa adalah pencipta alam semesta, tidak memaksakan suatu agama kepada orang lain.

contoh : Percaya akan adanya Tuhan Yg Maha Esa serta menjalankan perintah dan menjauhi larangan-Nya sesuai dengan kepercayaan masing-masing

Makna sila ke 2 :

Indonesia adalah negara bangsa yg merdeka, bersatu, dan berdaulat tanpa mengenal chauvinistik atau kecintaan berlebih pada tanah air dan merendahkan bangsa lain. Indonesia merupakan bagian dari masyarakat bangsa-bangsa di dunia

contoh : Kita harus bersikap adil kepada setiap orang tanpa membeda-bedakan statusnya

Makna sila ke 3 :

Persatuan merupakan sikap kebangsaan yg saling menghormati perbedaan dan keragaman masyarakat. bangsa Indonesia harus mampu menempatkan persatuan, kesatuan, serta keselamatan bangsa dan negara sebagai kepentingan bersama di atas kepentingan pribadi atau golongannya

contoh : Sanggup dan rela berkorban untuk kepentingan negara dan bangsa apabila diperlukan

Makna sila ke 4 :

Negara Indonesia tidak didirikan hanya untuk satu golongan, tapi untuk semua yg bertanah air Indonesia. Oleh karena itu penyelenggaraan negara didasarkan pada permusyawaratan & perwakilan

contoh: tidk boleh memaksakan kehendak kepada orang lain, mengutamakan musyawarah dalam mengambil keputusan untuk kepentingan bersama

Makna sila ke 5 :

Negara Indonesia didirikan dengan tujuan untuk memajukan kesejahteraan bagi seluruh rakyat Indonesia

contoh: mengembangkan sikap adil terhadap sesama, menjaga keseimbangan antara hak dan kewajiban

TOLONG JADIKAN JAWABAN TERCEDAS YAA , CAPE ^^^

Semoga dengan pertanyaan yang sudah terjawab oleh almirafitrianamaghfi dapat membantu memudahkan mengerjakan soal, tugas dan PR sekolah kalian.

Apabila terdapat kesalahan dalam mengerjakan soal, silahkan koreksi jawaban dengan mengirimkan email ke yomemimo.com melalui halaman Contact

Last Update: Mon, 19 Dec 22