PPKN KELAS 8 MATERI : SEMANGAT KEBANGKITAN NASIONAL TAHUN 19081.

Berikut ini adalah pertanyaan dari geisydays pada mata pelajaran PPKn untuk jenjang Sekolah Menengah Pertama

PPKN KELAS 8MATERI : SEMANGAT KEBANGKITAN NASIONAL TAHUN 1908


1. Jelaskan hubungan antara penjajahan Belanda di Indonesia dengan kondisi bangsa Indonesia sebagai penghasil rempah!

2. Mengapa Belanda menerapkan kebijakan tanam paksa (culture stelsel) ?

3. Mengapa Belanda menerapkan politik balas budi (etische politic) ?

4. Apakah hubungan antara penderitaan bangsa Indonesia pada masa penjajahan Belanda dengan sikap perlawanan yang dipimpin para ulama atau kaum bangsawan ?

5. kesimpulan tentang kondisi bangsa Indonesia sebelum tahun 1908 !​

Jawaban dan Penjelasan

Berikut ini adalah pilihan jawaban terbaik dari pertanyaan diatas.

Jawaban:

1. Rempah-rempah dan penjajahan di Indonesia berhubungan erat karena tujuan awal Eropa ke Indonesia untuk mencari rempah-rempah yang hanya dapat di temukan di wilayah Indonesia.

2. Pada dasarnya, tujuan tanam paksa adalah mengembalikan kondisi keuangan Belanda selepas krisis keuangan usai Perang Diponegoro. Selain itu, juga bertujuan untuk memberikan keuntungan yang besar bagi pemerintah kolonial.

3. Pemerintahan kolonial Belanda menerapkan kebijakan politik etis di tanah jajahan yakni di Indonesia adalah karena banyaknya kritik dari dalam negeri kerajaan Belanda atas pemerintahan kolonial Belanda di tanah jajahannya yakni di Indonesia.

4. Penderitaan yang dialami oleh bangsa Indonesia mendorong perlawanan yang dipimpin ulama atau kaum bangsawan di berbagai daerah. Perjuangan fisik melawan penjajah Belanda terjadi beberapa daerah anatar lain di Sulawesi Selatan yang dipimpin Sultan Hasanuddin, di Sumatra Barat oleh Tuanku Imam Bonjol, di Jawa Tengah oleh Pangeran Diponegoro, dan Sultan Ageng Tirtayasa di Banten. Perjuangan rakyat Indonesia belum berhasil mengusir penjajah Belanda. Perjuangan fisik oleh para pejuang pergerakan nasional diganti menjadi perjuangan nonfisik, yaitu membangun nilai-nilai pendidikan kebangsaan dan pergerakan melalui jalur politik.

5. kondisi bangsa indonesia sebelum 1908 sangat memprihatinkan, hidupnya sengsara karena penjajahan, bukan hanya orang luar saja yang menyebabkan penderitaan, namun sesama bangsa kita sendiri juga terjadi pertikaian disebabkan aduh domba dari Belanda.

note : saya masih kurang yakin dengan jawaban saya, jadi mohon maaf bila ada kesalahan

Semoga dengan pertanyaan yang sudah terjawab oleh alfinajulkhasanah dapat membantu memudahkan mengerjakan soal, tugas dan PR sekolah kalian.

Apabila terdapat kesalahan dalam mengerjakan soal, silahkan koreksi jawaban dengan mengirimkan email ke yomemimo.com melalui halaman Contact

Last Update: Sat, 09 Apr 22