Lk. 3 isilah istilah gotong royong di beberapa daerah di

Berikut ini adalah pertanyaan dari Nurdiana5474 pada mata pelajaran PPKn untuk jenjang Sekolah Menengah Pertama

Lk. 3 isilah istilah gotong royong di beberapa daerah di bawah ini tulislah keterangan nya. 1 aceh istilah alang tulung keterangan. 2 sumatera utara istilah sidapari, Raron, marsurupan keterangan 3. Sumatera barat istilah Hoyak tabuik . Keterangan 4.Riau istilah batobo keterangan. .5.Kepulauan Riau istilah Beganjal keterangan 6. Jambi istilah pelarian keterangan. 7. Bangkabelitung istilah Nganggung keterangan. 8.Jawa barat istilah. Sabilulungan keterangan. Tolong dijawab keterangannya ya cepat dan tepat saya tunggu ​

Jawaban dan Penjelasan

Berikut ini adalah pilihan jawaban terbaik dari pertanyaan diatas.

Jawaban:

1.Istilah Gotong Royong dalam berbagai daerah tentu berbeda -sebagai beda, diantaranya adalah Alang Tulung yg berasal dari Aceh. - Alang Tulung merupakan tradisi saling tolong - menolong, baik dalam kegiatan sosial, acara keluarga, ekonomi maupun religi. Tradisi ini didasari ajaran leluhur dan ajaran Islam.

2.sidapari merupakan kegiatan bercocok tanam yang dilakukan masyarakat Batak Toba untuk mengerjakan tanah dr masingmasing anggota kelompok dan secara bergiliran. keanggotaan kelompok sifatnya sukarela dan masa berdirinya tergantung persetujuan peserta.

3.Nah, istilah Gotong Royong di Sumatra Barat adalah Hoyak Tabuik. - Hoyak Tabuik merupakan bentuk Kerjasama yang ada di acara ritual tolak bala yang berfungsi untuk mengayak dan membawa Tabuik Pasa dan Tabuik Subarang menjelang matahari terbenam.

4.Batobo adalah kegiatan gotong royong untuk mengerjakan ladang yang dilakukan bersama-sama. ... Anggota Batobo bergiliran mengerjakan sawah mereka yang tergabung dalam kelompok tersebut. Biasanya anggota Batobo terdiri dari 10 sampai 15 orang

5.Beganjal merupakan pekerjaan yang di gotong royongkan antara lain; mengambil kayu untuk membangun bangsal (rumah perlengkapan dan masak); meminjam barang pecah belah; mengupas kelapa, dan lain-lain.

6.Pelarian : Istilah gotong royong bagi masyarakat Jambi, dimana setiap masyarakat yang mengikuti kelompok kerja akan mendapat bantuan tenaga kerja selama 1 hari dari anggota lainnya secara bergantian. Sambatan : Kegiatan tolong menolong masyarakat Palembang secara ikhlas.

7.Nganggung Bangka Belitung:

Tradisi yang masih melekat dalam ranah tanah Bangka adalah Nganggung, yaitu sebuah kegiatan membawa dulang berisi makanan ke mesjid atau langgar. Nganggung merupakan rangkaian kegiatan yang mencerminkan nilai-nilai kebersamaan, saling membantu antarwarga dalam suatu desa atau kampung.

8.Sabilulungan merupakan istilah yang digunakan Suku Sunda, yang bermukim di Jawa Barat untuk menggambarkan kegiatan bekerja bersama-sama untuk mencapai suatu hasil yang didambakan. Dalam bahasa Indonesia kegiatan ini dikenal sebagai gotong royong.20 Mar 2019

Penjelasan:

SEMOGA MEMBANTU DAN BERMANFAAT YA!!

maaf kl slh

jadikan jawaban terbaik!!

Semoga dengan pertanyaan yang sudah terjawab oleh alfafzadira381 dapat membantu memudahkan mengerjakan soal, tugas dan PR sekolah kalian.

Apabila terdapat kesalahan dalam mengerjakan soal, silahkan koreksi jawaban dengan mengirimkan email ke yomemimo.com melalui halaman Contact

Last Update: Wed, 09 Jun 21